SuaraJatim.id - Wali Kota Tri Risma Harini berjanji akan melengkapi peralatan di beberapa rumah sakit yang ada di Kota Surabaya, Jawa Timur.
Pernyataan tersebut disampaikan usai membuka Konferensi Asia-Pacific Hospice and Palliative Conference (APHC) 13 yang dilaksanakan di Grand City Surabaya pada Jumat (2/8/2019). Penambahan perlengkapan tersebut dikhususkan untuk terapi lanjutan para pengidap kanker.
"Kalau peralatan, insyaAllah kebetulan ini menyiapkan lima tempat ke delapan ruang untuk penderita kanker untuk berobat, radio terapi, agar antriannya tidak terlalu ramai. Nanti tahun depan, kami juga siapkan dengan nuklir untuk peralatan di RS BDH (Rumah Sakit Bhakti Dharma Husada). Jadi kita lengkapi peralatan ini, supaya penderita kanker ini bisa terbantukan," ujarnya.
Risma melanjutkan, dengan adanya tambahan alat, nantinya bisa membuat penderita kanker tidak merasa sendirian.
"Saya berharap, masyarakat semakin mengenal, dan semakin banyak relawan, sehingga penderita kanker ini tidak merasa sendirian di dalam kesakitannya," ujarnya.
Sementara itu, Father of Palliative Care dari RSUD dr Soetomo Surabaya, Profesor Sunaryadi mengemukakan pilihan Kota Surabaya menjadi tuan rumah APHC ke-13 karena beberapa hal. Salah satunya karena Kota Surabaya, kini memiliki taman khusus paliatif.
"Surabaya ini kota paling berkosentrasi terhadap penyakit dan penderita kanker, bahkan ada taman khusus untuk Paliatif. Jadi saya rasa Ibu Risma ini adalah Wali Kota terbaik di Indonesia, eh tidak, terbaik di Dunia," ujarnya.
Seorang peserta konferensi paliatif, Prof Cynthia GOH mengaku terkejut dengan perhatian Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya kepada penderita kanker.
"Saya baru tahu di kota (Surabaya) ini ada taman khusus untuk Paliatif. Ini satu-satunya di dunia. Saya akan sampaikan ke negara-negara peserta APHC," katanya.
Baca Juga: Disentil Pengamat, Inikah yang Dimaksud 'Urusan Anak' Wali Kota Risma?
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
-
Soal Sampah, Walkot Risma: Kota, Kalau Sampahnya Tak Terkelola Jadi Jelek
-
Wali Kota Risma Disebut Sok Jagoan Oleh Politikus Demokrat, Anak Buah Geram
-
Politisi Demokrat: Risma Lebih Baik Bantu Medan, Kotanya Mirip Gotham City
-
Bertemu DPRD DKI, Wali Kota Risma: Masalah Sampah di Jakarta Itu Menakutkan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- STY Siap Kembali, PSSI: Tak Mudah Cari Pelatih yang Cocok untuk Timnas Indonesia
Pilihan
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
-
Jokowi Klaim Proyek Whoosh Investasi Sosial, Tapi Dinikmati Kelas Atas
-
Barcelona Bakal Kirim Orang Pantau Laga Timnas Indonesia di Piala Dunia U-172025
-
Menkeu Purbaya Pamer Topi '8%' Sambil Lempar Bola Panas: Target Presiden, Bukan Saya!
Terkini
-
Resep Rendang Ayam Rumahan, Sajian dari Minang yang Mendunia
-
Ini 5 Sunscreen Vitamin C yang Efektif Mencerahkan & Melindungi Kulitmu
-
Waspada Ze Valente dan Vidal! Ong Kim Swee Siapkan Taktik Khusus Hadapi Lini Serang PSIM
-
DANA Kaget: Voucher Kopi Dadakan Hadir! Buka Linknya & Nikmati Kopi Tanpa Mikir Budget
-
Banjir Semarang Bikin Rute Kereta Api Daop 7 Berubah, KAI Tawarkan Refund Tiket 100 Persen!