SuaraJatim.id - Komisi B DPRD Kabupaten Jember meminta kepada Dinas Komunikasi dan Informasi (Dinkominfo) membuat situs resmi untuk lembaga tersebut. Permintaan tersebut disampaikan Anggota Komisi B Fraksi Pandekar, Nyoman Aribowo.
Permintaan tersebut disampaikan Nyoman, lantaran sebelumnya mereka sempat ditertawakan mahasiswa karena DPRD Jember tidak memiliki situs resmi.
“Kemarin waktu demo mahasiswa, mereka walk out gara-gara melihat kelucuan: masa Dewan gak ada websitenya. Memang faktanya, website kami menurut sekretariat Dewan ditarik ke pemerintah daerah,” kata Nyoman dalam rapat dengar pendapat dengan Dinkominfo Jember seperti dilansir Beritajatim.com-jaringan Suara.com di gedung parlemen setempat pada Selasa (8/10/2019).
Dalam kesempatan tersebut Nyoman sangat berharap Dinkominfo Jember bisa membantu meluluskan permintaan DPRD Jember.
Baca Juga: Tampilan Website KPK Menghitam
“Kami tolong di-support,” katanya.
Dia juga menekankan kepada Dinkominfo dan Bidang Humas Protokoler untuk bisa bekerja sama dengan baik nantinya.
“Corong ke luar Humas, tapi support teknologi dari Dinkominfo,” katanya.
Sementara itu, Kepala Seksi Data Statistik Dinkominfo Jember Rudi Budi Prakoso Jakaputra menyatakan siap membantu pembuatan laman situs resmi DPRD setempat.
“Kami menunggu dari OPD (Organisasi Perangkat Daerah),” katanya.
Baca Juga: Google Temukan Website Peretas WhatsApp pada iPhone
Dia mengemukakan OPD bisa menganggarkan sendiri atau mengikutsertakan anggaran pembuatan situs di Dinkominfo. Selain itu, Rudi mengatakan dukungan Dinkominfo nantinya dalam bentuk sistem dan konten situs.
Berita Terkait
-
10 Website Penghasil Saldo DANA Gratis Setiap Hari, Coba Link Ini Bersiap Raup Jutaan!
-
Mengapa Setiap Pasangan Membutuhkan Website Pernikahan dengan RSVP
-
Beli Backlink, Mitos dan Fakta yang Perlu Anda Ketahui Sekarang Juga!
-
Transformasi Digital, DPLK BNI Hadir dengan Website Baru
-
15 Website Lowongan Kerja Australia Terpercaya dan Syarat yang Dibutuhkan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia