SuaraJatim.id - Sial nasib dialami Naim, seorang kakek berusia 66 tahun tewas karena jebakan tikus listrik yang dia pasang sendiri. Naim adalah warga asal Desa Lasem, Kecamatan Sidayu, Gresik.
Naim tewas di tengah sawah akibat tersengat listrik jebakan tikus yang dipasangnya sendiri.
Kasus ini bermula saat Naim sebagai korban belum kembali ke rumah setelah pergi ke sawah. Curiga belum pulang. Istri korban Aslikah (58) merasa tidak enak lalu mencari suaminya.
Setelah dicari tidak kunjung ketemu. Selanjutnya, istri korban mencarinya ke sawah.
Baca Juga: Keris dan Siung Babi Jadi Petunjuk Mayat Misterius di Tol Kebomas Gresik
Istri korban terkejut, melihat suaminya ditemukan sudah dalam kondisi tidak bernyawa. Terbaring di kalangan sawah.
Mengetahui suaminya sudah meninggal. Aslikah selanjutnya meminta tolong ke rekan suaminya. Yakni, Nurudin dan Fery.
Jasad korban kemudian dibawa ke rumah duka lalu dilaporkan oleh Kepala Desa (Kades) Lasem ke Polsek Sidayu beserta barang bukti. Diantaranya, satu unit mesin diesel dan kawat kabel tembaga.
“Sewaktu dilakukan pemeriksaan oleh tim medis Puskesmas Sidayu. Terdapat luka hitam atau lebam bekas setruman mesin diesel,” ujar Kapolsek Sidayu AKP Achmad Said, Senin (30/12/2019) siang.
Masih menurut Achmad Said, atas kejadian tersebut pihak keluarga korban menerima atas kematian korban. Sebab, itu adalah musibah.
Baca Juga: Polsek Gondokusuman Ungkap Kronologi Lengkap Temuan Mayat di Kos Baciro
“Keluarga korban juga membuat surat pernyataan untuk tidak dilakukan permeriksaan autopsi,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Geger Bule Tewas Mengambang di Kali Angke Jakbar, Polisi Temukan Identitas Ganda
-
Mulut Berbusa usai Check In Bareng Cewek di Hotel, MS Tewas Gegara Overdosis Obat Kuat?
-
Teman Mabuk hingga Penjual Miras Ikut Diperiksa Polisi, Pemicu Tewasnya Mahasiswa UKI Tersingkap?
-
Mahasiswa UKI Tewas usai Pesta Miras di Kampus, Legislator PDIP: Gak Zaman Lagi 'Main' Pakai Otot
-
Pakai Celana Gambar Doraemon, Wanita Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Menggambang di Penjaringan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia