SuaraJatim.id - Artis dangdut Eka Deli Mardiana akhirnya selesai diperiksa Polda Jawa Timur selama 10 jam sejak pukul 100 WIB hingga pukul 20.00 WIB, Senin (13/1/2020), terkait kasus investasi bodong MeMiles.
Kepada wartawan, Eka Deli mengaku dicecar 59 pertanyaan seputar perannya di PT Kam And Kam yang menaungi aplikasi MeMiles. Termasuk dugaan tindak pidana empat tersangka PT Kam And Kam.
"Ada 59 pertanyaan. Saya sudah sampaikan sedetail-detailnya bahwa keterlibatan saya hanya diundang sebagai penyanyi secara profesional," jelas Eka Deli Senin (13/1/2020) malam.
Saat ditanya perannya sebagai koordinator artis di MeMiles, Eka Deli menjelaskan hanya dimintakan pertolongan menjadi perantara untuk mencari artis pada acara MeMiles.
Baca Juga: Dari Video Viral, Polisi Usut Pejabat Lapas Diduga Terlibat Kasus MeMiles
"Saya diminta menjadi perantara untuk menghubungi artis di setiap acara yang ditunjuk yang dikasih tau oleh MeMiles waktu itu," ungkapnya.
Terkait penarikan mobil Fortuner miliknya, Eka Deli tak menampik kendaraan roda empat itu adalah hadiah dari MeMiles. Sayangnya, Eka Deli tidak menjawab berapa besaran uang to-up yang disetorkan ke PT Kam And Kam.
"Saya sebagai warga negara yang baik, tau itu ada masalah, saya mengembalikan," kata Eka Deli.
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko menegaskan, berdasarkan keterangan yang disampaikan Eka Deli, akan disimpulkan lebih dulu oleh penyidik.
"Nanti penyidik akan melakukan analisis. Nanti akan disimpulkan," kata dia.
Baca Juga: Kasus MeMiles, Polisi Sita Mobil Pajero Milik Pedangdut Eka Deli Mardiana
Sedangkan untuk mobil Eka Deli yang disita, lanjut Trunoyudo, besok akan diantar ke Polda Jatim dari Jakarta.
"Mobil Eka Deli yang ditarik akan diantar ke Polda Jatim besok.”
Kontributor : Achmad Ali
Berita Terkait
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani