SuaraJatim.id - Untuk mengantisipasi penyebaran Virus Corona di Kota Surabaya, Wali Kota Tri Risma Harini mengambil sejumlah langkah pencegahan.
Langkah tersebut dijabarkan Risma dengan membentengi warganya di berbagai lapisan masyarakat yang ada di Surabaya.
"Yang pertama, saya sudah buat edaran mulai RT dan RW, pengusaha mal, perkantoran. Semua sudah kami beri edaran perihal virus Corona ini. Kedua, kami juga sosialisasi ke apartemen, pertokoan. Kami sosialisasi terus, agar tidak ada kasus Corona di Surabaya," ujarnya kepada awak media, Kamis (30/1/2020) sore.
Selain langkah tersebut, pemkot juga membagikan masker kepada petugas yang bersinggungan langsung dengan masyarakat luas.
"Petugas-petugas kita, terutama yang berdekatan dengan kawasan-kawasan, yang kemungkinan terjangkit, sudah kita fasilitasi handscoon (sarung tangan karet), desinfektan, masker dan lain sebagainya. Jadi itu yang sudah kita lakukan," katanya.
Selain masker dan handscoon, Pemkot Surabaya juga menyediakan baju khusus untuk petugas agar tidak terinfeksi.
"Kami juga siapkan semua perawatan, termasuk petugas (yang merawat pasien) TBC, kita sekarang ini mereka pakai baju khusus dan pakai handscoon dan masker. Ini bukan apa-apa, tapi supaya tidak terjadi, kami wajib berusaha."
Sedangkan untuk kesiapan jika ada pasien suspect Virus Corona, pemprov sudah disiapkan dua rumah sakit. Bahkan, ia sudah mempersiapkan khusus.
"Iya kita ada persiapan khusus untuk sterilisasi. Cuma kan kita lebih baik mencegah. Kemarin sudah dicek Dinas Kesehatan di pelabuhan, bandara, sudah lengkap peralatan untuk deteksi dini. Yang di lapangan juga kita sosialisasi terus. Tiap hari Dinkes, BPB Linmas, kepemerintahan sama kecamatan kelurahan, sudah masuk-maauk ke apartemen, perkantoran untuk sosialisasi tentang wabah ini," ucap Risma.
Baca Juga: Pasien Terakhir Pulang, RSUP Dr Sardjito: Yogyakarta Aman dari Virus Corona
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Sports Station, Mulai Rp100 Ribuan
- Petugas Haji Dibayar Berapa? Ini Kisaran Gaji dan Jadwal Rekrutmen 2026
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Shio Paling Beruntung Besok 25 November 2025, Cuan Mengalir Deras
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
CEK FAKTA: Viral Program MBG Diganti Uang Tunai, Benarkah?
-
Hingga Akhir Oktober 2025, BRI Salurkan KUR Sebesar Rp147,2 Triliun pada 3,2 Juta Debitur
-
Petani Hilang Tinggal Kerangka di Hutan Temon Ponorogo, Topi Spiderman Pengungkap Identitas!
-
Posko Gunung Semeru Bakal Terpusat di Lumajang, Ini Usulan BNPB
-
BRI: Keamanan Nasabah Jadi Prioritas Utama, Hati-hati terhadap Pesan atau Tautan Mencurigakan