Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Senin, 02 Maret 2020 | 15:54 WIB
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini meresmikan Museum Pendidikan. (Suara.com/Dimas)

SuaraJatim.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mewaspadai kapal pesiar yang merapat ke Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. Ini menyusul ada warga Depok, Jawa Barat terinfeksi virus corona.

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menjelaskan surabaya akan kedatangan kapal pesiar, Kamis (5/3/2020) di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.

"Kita sudah komunikasi dengan Kementerian Kesehatan maupun Dinas Kesehatan Provinsi. Jadi sebelum mereka mendarat, maka akan ada pemeriksaan semuanya secara menyeluruh," ujar perempuan yang akrab disapa Risma ini.

Pemkot Surabaya meminta Pelabuhan Tanjung Perak menyiapkan alat untuk mendeteksi virus corona.

Baca Juga: Aktivitas Balai Kota DKI usai Anies Keluarkan Instruksi Waspada Corona

"Kita juga siapkan peralatan-peralatan di Pelabuhan. Kalau misalkan ada indikasi maka langsung kita tidak bisa turun. Tapi kalau nggak ada apa-apa ya nggak apa-apa. Karena sebetulnya itu masa inkubasinya 14 hari kan, kita threads, ini sudah di threads oleh staff kita. Jadi ada kejadian apa misalkan di tempat ini. Seperti itu," imbuhnya.

Pemkot Surabaya juga mempersiapkan tim Satgas virus Corona.

"Kita ada timnya, nanti sudah ada, kita sudah punya, bahkan sudah ada lama semenjak saya buat edaran ke warga kita udah bikin itu. Jadi nggak hanya rumah sakit milik pemerintah, tapi seluruhnya yang ada di Surabaya," ungkapnya.

Kontributor : Dimas Angga Perkasa

Baca Juga: Ini Kondisi Terkini 2 Pasien Virus Corona di Ruang Isolasi RSPI

Load More