SuaraJatim.id - Jember Fashion Carnaval 2020 dibatalkan karena wabah corona di Indonesia makin parah. Rencananya Jember Fashion Carnaval 2020 akan digelar pada 6-9 Agustus 2020 dengan tema utama 'Virtue Fantasy'.
Pembatalan Jember Fashion Carnaval 2020 disampaikan langsung melalui surat terbuka CEO Jember Fashion Carnaval Suyanto. Ia mengatakan, penyelenggaraan Jember Fashion Carnaval 2020 meliputi perekrutan peserta, pelatihan, pembuatan kostum peserta, penjurian sampai kesiapan tampil bisa memerlukan waktu sekitar enam bulan terhitung sejak Januari 2020.
“Kegiatan ini bisa melibatkan sekitar 1.100 orang peserta dan seribu orang pendukung even,” katanya.
Latihan Jember Fashion Carnaval 2020 sendiri digelar tertutup dan terbuka dengan disaksikan publik.
Baca Juga: Viral Pengemudi Ojol di Jember Bawa Anak Saat Narik di Tengah Wabah Corona
“Saat event berlangsung, bisa disaksikan sekitar 200 ribu penonton,” kata Suyanto.
Situasi mewabahnya Covid-19 saat ini jelas tak memungkinkan acara itu terselenggara. Apalagi ada maklumat Kapolri Nomor Mak/ 2 /III/2020 yang meniadakan kegiatan sosial kemasyarakatan yang menyebabkan berkumpulnya massa dalam jumlah banyak, baik di tempat umum maupun di lingkungan sendiri.
“Maka, diputuskan untuk menangguhkan proses persiapan yang sudah dan sedang berlangsung yang meliputi pembuatan kostum prototipe 2020, pembuatan materi promo video teaser dan poster JFC 2020, launching JFC-19 di Jakarta, workshop peserta JFC-19, dan proses persiapan lainnya. Ditangguhkan mulai saat ini hingga waktu yang dianggap tepat atau keadaan telah pulih,” kata Suyanto.
Rencananya acara ini akan digelar lagi pada Juli atau Agustus 2021.
Baca Juga: Bupati Faida: Jember Tidak Akan Lockdown, Kecuali Diperintahkan
Berita Terkait
-
Dari Jember ke Korea: Bagaimana Megawati Hangestri Ukir Sejarah di Liga Voli Korea
-
Pembelaan Dewi Perssik Usai Dinyinyiri Gegara Kasih Beras 5 Kg dan Uang Rp 10 Ribu ke Warga Jember
-
Lebaran Duluan! Umat Islam di Jember Salat Ied Hari Ini
-
Apa Pekerjaan Suami Bu Guru Salsa? Resmi Menikah Usai Videonya Viral
-
Viral Video Syur 5 Menit di Kota Santri, Bu Guru Salsa Jember Minta Maaf: Saya Tertipu...
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
Terkini
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani
-
Kasus Penahanan Ijazah Masuk Babak Baru, Wali Kota Surabaya Intruksikan Cek Semua Perusahaan
-
Heboh Isu KPK Geledah Dispora Jatim, Terungkap Fakta Sebenarnya