SuaraJatim.id - Aksi mengamuk wanita asal Korea, Auh Jinie (30) di Vila tempatnya menginap bikin geger warga di kawasan Padangsambian Denpasar, Bali.
Diduga, alasan warga negara asing itu mencak-mencak di vila lantaran kehabisan uang selama liburan di pulau Dewata dan tidak bisa pulang ke negaranya karena pandemi Covid-19. Akibat ulahnya yang membuat warga resah, petugas Satpol PP pun terpaksa menciduk wanita berusia 30 tahun itu.
Kasat Pol PP Kota Denpasar, Dewa Sayoga seperti dilansir dari Berita Bali--jaringan Suara.com, mengatakan, Jinie ditangkap karena berteriak-teriak sehingga sangat meresahkan dan mengganggu ketenangan warga di tempat tinggalnya.
Kejadian itu terjadi Rabu (8/4/2020) sekitar pukul 22.15 Wita.
Baca Juga: PSBB Jakarta, Anies: Bukan soal Larangan Kumpul Lebih dari 5 Orang, Tapi...
"Dari keterangan karyawan villa, dia sudah dua minggu nginap di sana. Mungkin dia kehabisan bekal. Makanya dia depresi dan teriak-teriak di vilanya," kata Dewa Sayoga, kemarin.
Merasa terganggu, akibatnya Perbekel Padangsambian melaporkannya ke Satpol PP Kota Denpasar.
"Kami terima informasi ada orang asing mengamuk dan meresahkan di Vila, sehingga dia kami amankan," ucapnya.
Namun, saat Jinie dibawa ke Kantor Satpol PP, dia tidak mau bicara. Sehingga petugas Satpol PP berkoordinasi dengan Konsulat Korea di Denpasar.
"Dia sudah kami serahkan ke Konsulatnya," kata dia.
Baca Juga: Selama PSBB, Anies Sebut 1,25 Juta Keluarga di DKI Dapat Bantuan per Minggu
Berita Terkait
-
Pramono Minta Satpol PP Berantas Parkir Liar di Tanah Abang: Itu Tugasnya, Bukan Bubarkan Orang Demo
-
Kang Dedi Mulyadi Ngomel Lihat Jemuran CD di Pinggir Jalan, Ya Allah Enggak Kira-kira
-
Dongkol Anak Buah Bubarkan Demonstran Tolak UU TNI di DPR, Pramono Habis-habisan Marahi Satpol PP
-
Satpol PP Beberkan Alasan Bubarkan Aksi Tolak UU TNI di Depan Gedung DPR
-
Warga Depok, Bekasi Hingga Tangerang Dilarang Gelar Konvoi Malam Takbiran di Jakarta
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan
-
Batik Tulis Lokal Go Internasional dengan Dukungan BRI
-
Makin Ramah Pengguna, BRImo Hadir dengan Bahasa Indonesia dan Inggris
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!