SuaraJatim.id - Nuryani (36), duda muda asal Dusun/Desa Kepel, Kecamatan Ngetos, Nganjuk, menikahi Yatemi (71), nenek asal Dusun Dlopo, Desa Kepel. Lantaran keduanya terpaut usia cukup jauh, kabar pernikahan Nuryani-Yatemi akhirnya viral di media sosial.
Prosesi ijab kabul pasangan Nuryani-Yatemi berlangsung di kediaman mempelai wanita di Dusun Dlopo, Kamis (11/6/2020). Ijab kabul dengan mahar Rp 100 ribu itu tak hanya dihadiri warga sekitar, namun juga pejabat teras Kecamatan Ngetos.
Nuryani merupakan duda cerai beranak satu. Sementara Yatemi adalah nenek delapan anak, 12 cucu dan delapan cicit. Kini Nuryani dan Yatemi telah sah sebagai sepasang kekasih, dan Nuryani sudah tak sabar mendapat momongan dari pernikahannya itu.
"Nek mriku pengen (kalau Nuryani ingin punya momongan)," kata Yatemi saat ditanya suarajatim.id apakah ia berkeinginan lekas mempunyai momongan setelah menikah, Kamis (25/6/2020).
Baca Juga: Modal Mahar Rp 100 Ribu, Yani Kawini Nenek 71 Tahun Punya 8 Cicit
Berbeda dengan suaminya, Yatemi justru tak berkeinginan menambah momongan. Namun apabila takdir berkata lain, Yatemi akan menerimanya. Ia ikhlas apabila diberikan momongan lagi oleh sang pencipta.
"Kulo mboten. Tapi nggih monggo nek diparingi (saya tidak ingin punya momongan lagi. Tapi ya menerima kalau diberi)," tuturnya.
Perihal pernikahannya dengan Nuryani, Yatemi mengakui bahwa dirinyalah yang mula-mula mengajak duda muda itu menikah. Janda yang suami pertamanya meninggal dua tahun lalu ini mengaku jatuh hati dengan Nuryani.
Cinta Yatemi ternyata disambut oleh Nuryani. Akhirnya mereka berdua melangsungkan pernikahan pada Kamis (11/6/2020) lalu. Menurut Yatemi, seluruh anak dan cucunya menyetujui pernikahannya itu.
"(Semaunya) setuju, mboten wonten seng ngomel. Tenang sedanten. Patrah wis jodone arep dikapakne (semuanya setuju, tidak ada yang mengomel. Tenang semuanya. Kalau memang sudah berjodoh mau diapakan lagi)," terang Yatemi.
Baca Juga: Nenek 71 Tahun yang Dinikahi Duda Muda Ternyata Ortu Juragan Bakso
Sama dengan istrinya, Nuryani bersedia menikah dengan Yatemi juga karena alasan cinta. Nuryani mengaku telah mengenal kepribadian Yatemi dan merasa cocok dengan sifatnya.
Berita Terkait
-
Atta Halilintar Mendadak Diajak Nenek-Nenek Berfoto: Senang Banget
-
Terlahir Seperti Nenek-nenek, Gadis Ini Akhirnya Temukan Harapan Baru Usai Operasi Plastik
-
Nenek-Nenek K-Popers Hebohkan Konser TREASURE di Kuala Lumpur!
-
Nenek Misterius di IGD Buat Geger, Nekat Mau Cabut Infus Pasien Lain!
-
Terjang Kerumunan Nenek-nenek Pose Dua Jari Tenteng Gambar Gibran: Demi Mas Gibran Saya Rela Empet-empetan
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
-
MIND ID Siap Guyur Investasi Rp267 Triliun Hingga 2029
-
Orang Dekat Prabowo Sebut Kenaikan PPN 12% Bakal Ditunda
-
Israel-Hizbullah Gencatan Senjata, Warga Palestina Makin Terancam
-
Buruan Serbu! Daftar Promo Pilkada 2024, Ada Kopi Gratis!
Terkini
-
CS BRI Gunakan Komunikasi Berupa Bahasa Isyarat Bagi Nasabah Penyandang Disabilitas Tuai Aplaus Publik
-
Khofifah Berharap Menang Telak: Kawal Suara Rakyat Sampai Pemilihan Selesai
-
Nyoblos di Surabaya, Cagub Risma Tak Bingung Hasil Quick Count
-
Ritual Luluk Nur Hamidah Sebelum Mencoblos di TPS
-
Kompak Kenakan Outfit Atasan Putih, Emil Dardak dan Arumi Nyoblos Tepat Pukul 08.22