SuaraJatim.id - Perempuan berusia 36 tahun bernama Siti Nur Jazilah membagikan sedikit ceritanya saat bangkit dari keterpurukan sampai membuatnya sukses jadi pebisnis perhiasan.
Lisa menjadi korban penyiraman air keras oleh sang mantan suami. Peristiwa yang sudah berjalan 16 tahun silam itu membuat wajahnya rusak.
Ia pun harus menjalani operasi selama 8 tahun di rumah sakit dengan total 18 kali operasi.
Kini, penampilan dan kondisi Lisa semakin membaik. Bahkan ia sudah bisa menghidupi dirinya sendiri dan keluarga dari berbisnis perhiasan handmade yang dinamai Lisa Jewelry Hendmade.
Baca Juga: Lima Anak Anjing Tewas Disiram Air Keras, Aris Divonis Bersalah
Lisa mengaku, awal mula dirinya bisa sampai sukses berawal saat menjalani perawatan di rumah sakit pada tahun 2009 lalu. Ia biasa mengisi waktu luangnya dengan merangkai aksesoris dari tangan kreatifnya menjadi sebuah kalung atau bros.
"Awalnya ya belajar aja di RS, ngisi-ngisi waktu, belajarnya pun banyak sebetulnya gak hanya aksesoris. Mungkin karena cocoknya ya di sini sesuai dengan minat saya kali ya," ujar Lisa kepada SuaraJatim.id, Sabtu (27/6/2020).
Sembari menjalani perawatan, Lisa mencoba memasarkan hasil karyanya tersebut melalui event-event atau bazar ketika ada seminar. Tak hanya itu, wanita kelahiran Malang ini juga memasarkannya dengan online melalui media sosial instagram.
"Kalau dulu ya melalui bazar-bazar gitu, ikut event bazar gitu lah. Stand di hotel, kayak acara seminar, utamanya sih ke acara acara event kedokteran kesehatan, di hotel di Surabaya, di mana-mana juga," terang Lisa.
Lisa Jewelry Hendmade membuat aksesori dari bahan bebatuan yang dirangkai sendiri. Aksesori yang dibuat mulai dari kalung, cincin dan bros. Harganya pun bervariatif, mulai Rp50 ribu hingga Rp 2,5juta.
Baca Juga: Sidang Kasus Air Keras, JPU Tolak Pleidoi 2 Polisi Peneror Novel Baswedan
"Itu tergantung ornamennya, batu mutiara sih kebanyakan. Sebenarnya nggak susah bahannya, lumayan lah kalau mutiara yang asli kan jutaan, kalau ini punya saya masih di bawah Rp 5 juta, kalau mutiara yang laut itu kan mahal," kata Lisa.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Kasus Penyiraman Air Keras Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim Dihentikan Tanpa Tersangka
-
Polisi Disiram Air Keras saat Bubarkan Tawuran di Ciputat, Motor Raib
-
Penyiraman Air Keras ke Istri dan Anak Tiri di Sukabumi: Pelaku Sudah Rencanakan Aksi
-
Beda Kelas Pengacara Agus Salim dan Aji: Adab Bicara Farhat Abbas Doktor Hukum Dinilai Kalah Saing
-
Dibongkar Pengacara Aji, Ini 'Dosa' Agus Salim hingga Disiram Air Keras: Ada Sebab, Ada Akibat
Terpopuler
- BREAKING NEWS: Mahasiswa PPDGS FKG Unhas Ditemukan Tak Bernyawa di Rumah Kontrakan
- 1 Detik Setelah Pascal Struijk Naturalisasi, Harga Pasar Timnas Indonesia Termahal ke-4 di Asia
- PSSI Pertimbangkan Tambah Pemain Keturunan Buntut Kasus Kevin Diks dan Dean James
- Breaking News! Laga Timnas Indonesia vs China Tak Tayang di TV
- Mengenal Siti Purwanti, Ibu Maxime Bouttier yang Meninggal di Rumah Luna Maya
Pilihan
-
Pemain Incaran Manchester City Kirim Ucapan Spesial ke Ibu Eliano Reijnders
-
GoTo Malu-malu Dilamar Grab, Mahar Sampai Rp115 Triliun?
-
Prediksi Negara Tetangga: Timnas Indonesia Dikalahkan China
-
5 Rekomendasi Tablet Murah Terbaik 2025, Penunjang Belajar hingga Urusan Kerja
-
Dear PSSI Masalah Wasit Lagi Nih! Persib Kirim Surat Protes Keras
Terkini
-
Pertemuan Prabowo - Megawati Makin Dekat, Bahlil: Sudah Seyogyanya
-
Jasad Siswa SMK Mojokerto Ditemukan di Sungai Brantas, Keluarga Sebut Ada Kejanggalan
-
Daftar 5 Link DANA Kaget Terbaru Pekan Kedua Mei 2025, Akhir Pekan Full Senyum
-
Patok Tanpa Izin, Pengadilan dan BPN Turun Ukur Ulang Lahan Perusahaan di Lamongan
-
Lari Sambil Curhat ke DPRD Jatim, Aspirasi Run 2025 Buka Jalan Warga Bertemu Wakil Rakyat