SuaraJatim.id - Seorang Kuli bangunan tewas akibat tertimpa tembok saat sedang membongkar rumah milik tetangganya di Desa Bululor, Kecamatan Jambon, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur.
Peristiwa nahas itu menimpa seorang kuli bangunan bernama Tukimun (60), warga Desa Bululor, Kecamatan Jambon, Ponorogo, pada Sabtu (25/7/2020) sore.
Kapolsek Jambon, Iptu Nanang Budianto, mengatakan saat itu Tukimun bersama kuli bangunan lainnya sedang mendapatkan pekerjaan untuk membongkar rumah milik Boiran, tetangganya.
Tukimun bersama pekerja yang lain mempersiapkan untuk merobohkan dinding tembok rumah yang masih berdiri.
Baca Juga: 4 Orang Korban Tembok Ambruk Hotel Awann Sewu Semarang, 2 Tewas di Tempat
Cara yang dilakukan yakni dengan mengurangi ketebalan tembok bagian bawah. Sedangkan posisi pria malang itu membersihkan dan mengumpulkan batu bata di sekitar lokasi.
“Kejadian itu terjadi saat sedang mempersiapkan untuk merobohkan dinding dengan cara mengurangi ketebalan tembok bagian bawah. Korban sedang mengumpulkan batu bata di sekitar lokasi yang jaraknya sekitar 2,5 meter dari tembok yang akan dirobohkan,” ujar Nanang sebagaimana dilansir Solopos.com (jaringan Suara.com).
Saat sedang mengumpulkan batu bata itu, mendadak tembok itu ambruk dan menimpa Tukiman.
Melihat tembok akan roboh, sejumlah pekerja langsung melarikan diri. Sedangkan korban tidak sempat melarikan diri hingga akhirnya tertimpa tembok roboh dan meninggal dunia.
“Dari pemeriksaan tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada diri korban,” ungkap Nanang.
Baca Juga: Tembok Ambruk Tewaskan 4 Orang, Hotel Awann Sewu Tak Jauh dari Lawang Sewu
Atas kejadian nahas itu, ia menyampaikan keluarga korban telah ikhlas dan bisa menerima peristiwa ini sebagai musibah.
Berita Terkait
-
Jadwal Gus Iqdam Oktober 2024: Samarinda, Solo, Tenggalek, Kediri, Ponorogo Hingga Lamongan
-
Deretan Budaya Indonesia yang Pernah Diklaim dari Malaysia, Urusan Batik sampai Bikin IShowSpeed Bingung
-
Paper Mob, Bukti Semangat Juang Mahasiswa Baru FTIK
-
Viral Xpander Tabrak Mustang Diduga Milik Crazy Rich, Sopir 'Ketar-ketir'
-
Jangan Lewatkan! Jadwal Lengkap Grebeg Suro Ponorogo 2024, Ada Reog hingga Larungan
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
APK Calon Kepala Daerah Dibersihkan dari Jalanan Kota Surabaya
-
Cari Smartphone Samsung yang Terbaru? Ini Rekomendasinya
-
BRI Dukung Penuh OPPO Run 2024, Ada Diskon hingga Cashback Menarik
-
Kosongkan Tribun Utara, Suporter Persik Bentangkan Spanduk 'Kick Politik for Football'
-
Kesaksian Detik-detik Atap Sekolah SD di Jember Ambruk Saat Jam Pelajaran, Murid Berhamburan