SuaraJatim.id - Kontestasi Pilwakot Surabaya 2020 nyantanya juga siap diikuti putra Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, Fuad Bernardi.
Ia siap maju jika mendapat rekomendasi dari Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Fuad mengatakan bahwa sebetulnya tidak mendaftarkan diri sebagai bakal calon.
Namun tak menutup kemungkinan dirinya dicalonkan sebagai bakal calon Wakil Wali Kota (bacawawali) lantaran saat ini masih sebagai kader PDIP.
Baca Juga: Putra Sulung Wali Kota Risma Masih Pede Bisa Maju Pilwali Surabaya
"Kalau mendaftar kan enggak sebenarnya. Kalau nanti memang rekomnya keluar untuk saya, ya mau gak mau saya harus siap," ujarnya saat dihubungi SuaraJatim.id, Jumat (14/8/2020).
Sebagai kader muda di Surabaya, menurut Fuad, bekal yang dimilikinya untuk maju mengikuti kontestasi tersebut dipercaya sudah cukup.
Begitu pula dengan relawan ibunya semasa Pilkada 2010 dan 2015 dinilai dapat membantunya dalam pemenangan.
"Sebenarnya, kalau untuk tim itu sudah ada dan relawan yang membantu jamannya ibu dari 2010 dan 2015 itu juga sudah siap dan semua mendukung. Sering kali kalau ada soal Pilwali ya nanya ke saya juga," bebernya.
Fuad mengaku bahwa jauh-jauh hari sudah membicarakan hal ini dengan Risma, walaupun obrolan yang dilakukan belum serius.
Baca Juga: Mega dan SBY Hadir Virtual, AHY Berjas Biru Datang Sidang Tahunan MPR
Meski begitu putra sulung Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini ini percaya orang tuanya akan memberikan lampu hijau untuknya.
"Kalau omongan kemarin sebatas membahas masalah Pilwali aja. Kalau ngomong biasa ya sudah, cuma belum tahu yang direkom siapa, saya ya santai saja. Kalau iya (setuju) harusnya gitu memberi lampu hijau," ucapnya.
Risma sendiri sampai saat ini masih belum memberikan tanggapan mengenai putra sulungnya yang siap maju menjadi bacawawali.
Namun, apabila benar mendapatkan rekom dari PDIP, Fuad percaya tidak akan ada masalah izin dari perempuan yang juga menjabat sebagai salah satu petinggi di DPP PDIP.
"Kalau misal sudah dapat rekom secara nggak langsung ibu sudah setuju. Kalau untuk masalah rekom masih belum tahu, karena yang merekom kan PDIP ya Bu Mega," tandasnya.
Kontributor : Arry Saputra
Berita Terkait
-
Wahyu Setiawan: Ada Tanda Tangan Megawati di Sebagian Berkas PAW dari PDIP
-
Kongres Diundur, Yasonna Tegaskan PDIP Masih Solid: Mana Ada Beda-beda Sikap, Solid!
-
Persoalan Geopolitik Jadi Alasan Kongres PDIP Molor? Djarot Saiful Ungkap Alasannya
-
Kongres PDIP Terus Ditunda, Ganjar Pranowo Ungkap Alasan 'Hari Baik', Tapi Ada Apa Sebenarnya?
-
Ganjar Pranowo: Tren Suara dari Bawah Masih Menginginkan Megawati Jadi Ketua Umum PDIP Lagi
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia