SuaraJatim.id - Sepeda mirip Brompton akan diproduksi di Sidoarjo, Jawa Timur. Ada Cyclone Bike yang tengah menggodok desain sepeda lipat terbaik versi mereka.
Sebelumnya Presiden Jokowi memperkenalkan Kreuz, sepeda lipat lokal buatan Bandung.
"Sekarang prototype-nya sedang dibuat. Semoga bulan ini selesai, akan kami tunjukkan melalui video setelah itu open PO (pre order)," ungkap Product Owner & Manager Cyclone Bike, Nurahman, Selasa (18/8/2020).
Rahman yang juga merupakan seorang fasilitator Yayasan Dharma Bhakti Astra (YDBA) itu kemudian menggandeng tak kurang dari 20 UKM di Sidoarjo untuk memproduksi sepeda lipat ini.
Melaui akun Instagram @cyclon_bike, Rahman dan tim mendapatkan respons pasar yang luar biasa terhadap desain sepeda lipat buatan mereka.
Untuk itu Rahman membuat grup Telegram guna menampung masyarakat yang memang berminat untuk melakukan pre-order pada proyek pertamanya ini.
"Sekarang sudah 700-an lebih yang minat PO di grup Telegram," paparnya.
Desain sepeda Cyclone memang meniru Brompton, sebab itu pula merek sepeda ini diberi nama Cyclone yang diambil dari kata dalam Bahasa Inggris "Clone" artinya "menggandakan/meniru".
Tetapi merek lokal ini unggul dalam ukuran roda yang tak hanya menyediakan roda 16 inci saja, tapi juga 20 inci.
Baca Juga: Sejarah Sepeda Brompton, Termasuk Asal-Usul Nama Brompton
Selain itu, Cyclone lebih memilih menggunakan external gear karena dinilai mudah ditemukan dan secara harga akan lebih murah.
"Jadi orang bisa cari part jauh lebih mudah. Kalau untuk rem, kami pakai disc brake jadi secara tampilan lebih bagus," kata Rahman.
Nantinya satu frameset Cyclone akan dibanderol dengan harga sekitar Rp 3,5 juta hingga Rp 4 juta.
Menurut Rahman, harga ini sudah disesuaikan dengan merek lokal lainnya.
"Kan sama-sama UKM. Kalau saya jual lebih murah dari itu pasar mereka bisa mati," ucap dia.
Beberapa pilihan warna yang telah diunggah antara lain hitam-putih, merah, hijau tosca, dan hijau muda. Namun pilihan warna dari sepeda lipat 'Brompton' buatan UMKM Sidoarjo ini nantinya bisa menyesuaikan minat pasar.
Berita Terkait
-
Semangat Rayakan Hari Kemerdekaan, Brompton Ajak Masyarakat Gowes Bareng di Three Peaks Challenge 2023
-
CEK FAKTA: Menkeu Sri Mulyani Pamer Harta Sepeda Mewah Bareng Dirjen Pajak
-
Sempat Booming di Awal Pandemi, Sepeda Bakal Tren Lagi di 2023?
-
KPK Lelang 4 Sepeda Brompton Milik Koruptor Bansos, Harganya Fantastis
-
KPK Lelang Empat Sepeda Brompton Hingga iPhone 12 Pro Max Milik Napi Korupsi Matheus Joko
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak