Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Selasa, 20 Oktober 2020 | 17:11 WIB
Ilustrasi tenggelam (Unsplash/Ian Espinosa)

SuaraJatim.id - Seorang bocah hanyut tenggelam di Sungai Kalimas area Jalan Ngagel Surabaya. Bocah tersebut berencana mencari ikan di sungai dengan dua orang temannya.

M. Pradita Safila (14), yang beralamatkan Banyu Urip Jaya 5/5A ini hanyut saat mencari ikan tak jauh dari Lotte Mart Surabaya, Selasa (20/10/2020) siang.

Warga yang mengetahui kejadian tersebut langsung menghubungi Command Center 112 untuk mendapat pertolongan, tepatnya pada pukul 13.39 WIB.

Salah satu warga setempat, Rudi, menjelaskan mendengar teriakan bocah-bocah di sekitar sungai Kalimas siang tadi.

Baca Juga: Kesal Diceraikan Suami, Perempuan Lempar Dua Anaknya ke Sungai

"Warga sini tadi mendengar teriakan anak-anak. Ternyata ada dua bocah minta tolong, ada temannya yang tenggelam," ujarnya pada SuaraJatim.id

Petugas gabungan dari Pemkot Surabaya datang ke lokasi tak lama setelah mendapat laporan dari warga melalui 112.

Selain itu, warga dan pengendara motor yang melewati lokasi tampak berdesakan memenuhi lokasi guna melihat para petugas melakukan pencarian korban di sana.

Menurut pengakuan dua temannya, melalui Bapaknya yang bernama Syamsul Arifin, M. Pradita bersama dua temannya mencari ikan di Sungai Kalimas, tak jauh dari Lotte Mart Surabaya.

Tak lama berselang, M. Pradita semakin nekat mendekati bibir sungai. Sedangkan dua temannya takut, dan hanya melihat korban dari jarak sekitar 5 Meter.

Baca Juga: Memakan Korban, Bocah Tenggelam di Galian Proyek JORR Sedalam 7 Meter

Melihat M. Pradita tercebur, dua bocah ini tak berani menolong, hanya berteriak meminta tolong karena korban semakin menjauh ke tengah sungai.

Mendengar teriakan tersebut, Syamsul langsung melompat ke sungai guna menyelamatkan M. Pradita.

"Saya langsung melompat, setelah anak-anak bilang Fila hilang," katanya.

Warga di sekitar lokasi pun mulai berdatangan. Hingga diunggahnya berita ini, korban masih belum ditemukan, dan petugas juga mulai membuat ombak menggunakan perahu karetnya.

Kontributor : Dimas Angga Perkasa

Load More