Scroll untuk membaca artikel
Reza Gunadha
Senin, 26 Oktober 2020 | 16:58 WIB
Rizal Ramli Sebut Jokowi Pernah Sebut SBY Dalangi Aksi Bela Islam (YouTube Karni Ilyas Official).

Namun, Rizal Ramli kala itu tegas mengaku tidak yakin apabila SBY adalah dalang aksi bela Islam. Pasalnya, Rizal Ramli mengatakan bahwa ia mengenal SBY sebagai sosok yang pelit.

Mendengar jawaban tersebut, Rizal Ramli mengaku dibuat tertawa keras.

"Saya bilang Mas Jokowi, aku tuh kenal banget sama SBY. Dia itu raja pelit mas, kalau 5 miliar oke, 10 miliar masih mungkin, 20 miliar tak mungkin, kalau 100 miliar itu sudah pasti bohong dan ngakak saya tertawa," ujar Rizal Ramli.

Lebih lanjut lagi Rizal Ramli pun mengungkapkan alasan tersebut barangkali masih digunakan pihak Jokowi untuk mengkambinghitamkan SBY dalam aksi tolak UU Omnibus Law Cipta Kerja yang belakangan marak terjadi.

Baca Juga: Eko Prasetyo Pembunuh Kerabat Jokowi, Ternyata Mantan Jambret di Ibu Kota

Kendati begitu, Rizal Ramli menyebutkan kemungkinan bahwa aksi yang terjadi 2016 silam dan belakangan ini dilatarbelakangi oleh gerakan organik di masyarakat.

"Orang-orang ini di kampungnya, tabungan dia, dia pakai buat pergi ke Jakarta. Dia minta ke orang kaya buat mencarikan bus dan lain sebagainya," kata Rizal Ramli.

"Kenapa? Ya karena mereka marah orang Islam kok dipojokin terus," sambungnya.

Dalam kesempatan tersebut, Rizal Ramli juga mengaku diberikan pertanyaan oleh Jokowi soal alasan umat Islam memprotesnya. Pasalnya, Jokowi merasa bahwa ia tidak pernah mengusik orang Islam.

Tidak hanya itu, Jokowi pun mengatakan bahwa ia pernah menyumbangkan sejumlah bantuan ke pesantren.

Baca Juga: Rizal Ramli Klaim Jokowi Pernah Dapat Laporan Intel soal SBY Dalang Aksi

Namun, Rizal Ramli saat itu menimpalinya dengan sindiran tajam. Rizal Ramli mengatakan bantuannya ke pesantren dan segala macamnya akan percuma.

Load More