SuaraJatim.id - Bandara Internasional Juanda Surabaya di Sidoarjo, Jawa Timur memperketat protokol kesehatan guna mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19 selama libur panjang sejak tanggal 28 Oktober hingga 1 November 2020.
PTS General Manager Bandar Udara Internasional Juanda, MMA. Indah Preastuty mengatakan, selama periode libur panjang akhir pekan Bandara Juanda mengantisipasi peningkatan jumlah pergerakan penumpang terutama terkait penerapan protokol kesehatan.
"Program yang telah berjalan selama masa adaptasi kebiasaan baru tetap dijalankan dengan konsisten, seperti pemeriksaan suhu tubuh dengan thermo scanner, pemasangan dispenser cairan pembersih tangan, pengaturan jarak di ruang tunggu. Kemudian pemasangan stiker pembatas jarak antrian, hingga pembentukan tim sinergi untuk patroli penerapan protokol kesehatan," katanya dalam keterangan pers, Rabu (28/10/2020).
Ia mengatakan, serangkaian upaya tersebut terus dijalankan termasuk di dalamnya seluruh mitra usaha menerapkan protokol kesehatan di area usahanya.
"Hal ini kami lakukan untuk menumbuhkan kepercayaan masyarakat untuk bepergian kembali menggunakan pesawat udara dengan aman dan nyaman sesuai protokol kesehatan sesuai dengan ketentuan pemerintah," ujar dia.
Pihaknya memperkirakan akan terjadi peningkatan jumlah penumpang saat libur panjang akhir pekan ini.
Selama tiga hari menjelang libur panjang tercatat ada 16.574 penumpang pada Hari Sabtu (24/10), 16.563 di Hari Minggu (25/10), dan 15.652 pada Senin, (26/10). Puncak pergerakan diprediksi terjadi pada Rabu (28/10) sejumlah 17.591 penumpang.
Ia menjelaskan, jika dibandingkan dengan pekan sebelumnya pada jumlah hari yang sama, maka terlihat terjadi peningkatan sejumlah 16 persen atau dari 41.911 penumpang pada tanggal 17 hingga 19 Oktober menjadi 48.789 pada tanggal 24 hingga 26 Oktober.
"Sehingga, jika di rata-rata minggu ini kami melayani 16 ribu penumpang per hari, sementara pada pekan lalu kami melayani 13 ribu penumpang," pungkasnya. Antara
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Barbershop di Surabaya untuk Tampil Ganteng dan Stylish
-
Jejak Digital Dikuliti, Foto Pose Ivan Sugianto Kepal Tangan Disorot: Kok Ada Meja Judi di Ruangan Polisi?
-
Usai Dibui Gegara Arogan, Crazy Rich Sahroni Spill Kasus Baru Ivan Sugianto: Diusut Saja sampai Tuntas!
-
Kicep Disatroni Crazy Rich Tanjung Priok, Sahroni Unggah Muka Ivan Sugianto Diborgol: Jangan Sok Hebat dan Jumawa!
-
Sebut Penangkapan Ivan Sugianto Tak Ada Sandiwara, Ucapan Mahfud MD Diragukan Netizen: Masih Ingat Kasus Ferdy Sambo?
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Harga Emas Antam Naik Drastis, Hampir Tembus Rp 1,5 Juta/Gram
-
Tepok Jidat! Arab Saudi Kuat Banget, Timnas Indonesia Bisa Menang Nggak?
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
Terkini
-
Santai tapi Mengena, Emil Dardak Balas Kritikan Jangan Melulu Jalan Tol
-
Keras! Luluk Sentil Ada Proyek yang Tabrak Tata Ruang di Pesisir Surabaya
-
Pernah Jadi Kepala Dinas Kebersihan, Risma Pede Bisa Selesaikan Masalah Sampah di Jatim
-
Tragedi Carok Sampang, Polda Jatim Amankan Satu Orang
-
Bapemperda DPRD Jatim Bakal Bahas 21 Raperda Pada 2025, Ini Rinciannya