SuaraJatim.id - Kompetisi Liga I 2020 belum jelas kapan dimulai. Ketidakpastian ini membuat sejumlah klub sepakbola di Jawa Timur meliburkan latihan mereka.
Kondisi ini rupanya memengaruhi manajemen Arema FC. Konsistensi latihan mereka yang rutin digelar akhirnya goyah. Arema membuka opsi yang sama, namun mereka memilih untuk menunggu hingga akhir Oktober ini.
"Arema FC akan tunggu kepastian sampai akhir bulan ini," ungkap general manager Arema FC, Ruddy Widodo.
Ruddy Widodo sendiri Mengaku masih menyimpan rasa optimis bahwa kompetisi akan di lanjutkan.
Baca Juga: Sah! Pemain Brasil Bruno Smith Tandatangan Kontrak dengan Arema FC
"Kami harap, akhir bulan ini sudah ada kepastian terkait kelanjutan kompetisi," ungkapnya, seperti dikutip dari timesindonesia.co.id, jejaring suara.com, Kamis (29/10/2020).
Arema FC selama ini memang melakukan persiapan serius untuk menyambut digelarnya kompetisi Liga 1 2020, bahkan mereka sempat mengadakan uji coba dengan Madura United dengan tajuk latihan bersama.
"Kami akan berkonsultasi terkait apa yang harus dilakukan. Apalagi klub-klub lain kok juga menghentikan aktivitas mereka," ujarnya.
Kompetisi sendiri sebelumnya sempat direncanakan akan digulirkan lagi mulai 1 November ini. Namun, rencana ini sepertinya bakal kandas akibat tak adanya izin dari kepolisian.
Jika Arema FC memilih libur, make mereka mengikuti keputusan tim-tim lain. Sebelumnya sudah ada klub-klub Liga 1 yang memilih untuk meliburkan tim, diantaranya adalah Persebaya Surabaya, PSM Makassar, Persela Lamongan, Persiraja, Borneo FC, dan Madura United.
Baca Juga: Liga 1 2020 Belum Jelas, Arema FC Resmi Kontrak Gelandang asal Brasil
Berita Terkait
-
Arema FC dalam Momentum Positif, Pelatih Joel Cornelli Siapkan Program Baru
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
Hasil BRI Liga 1: Arema FC Menang 3-1 atas Barito Putera
-
Deretan Fakta Bomber Haus Gol Arema FC Dalberto Luan: Jebolan Serie A
-
Jordy Wehrmann Sebut Banyak Pemain Asli Indonesia Miskin, Kok Bisa?
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
Pilihan
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
-
Prabowo Mau Bangun Kampung Haji Indonesia di Mekkah
-
LIVE REPORT Kondisi SUGBK Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Bandara IKN Siap Sambut Penerbangan Komersial, Proyeksi 2026
Terkini
-
Duh! Persebaya Diterpa Kabar Buruk Jelang Laga Kontra Persija
-
Perkara Sepele Bikin Ribut, Cekcok Soal Pohon Pisang Berujung Bacokan di Tuban
-
Tiga Desa Wisata Jatim Borong Gelar di ADWI 2024, Pj. Gubernur Adhy: Alhamdulillah Jadi Provinsi Terbanyak Raih Juara
-
Santai tapi Mengena, Emil Dardak Balas Kritikan Jangan Melulu Jalan Tol
-
Keras! Luluk Sentil Ada Proyek yang Tabrak Tata Ruang di Pesisir Surabaya