SuaraJatim.id - "Aerox Ultimate Racy Experience" adalah event gelaran PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) untuk para jurnalis dalam rangka menjajal Yamaha All New Aerox 155 Connected. Digelar di di Sentul Karting Circuit, Bogor, Jawa Barat, Rabu kemarin (11/11/2020).
Para awak media yang diundang disilakan menjajal langsung keunggulan All New Aerox 155 Connected serta fitur Y-Connect yang mendukung aktivitas berkendara.
Agar seru, kemasan test ride dibuat unik. Yaitu berupa kompetisi Time Trial Challenge di lintasan sirkuit gokart sepanjang 1.200 m dengan 14 tikungan dan chamber (kemiringan) tinggi. Setiap peserta diberi kesempatan melintas di sirkuit lima lap untuk mencari best time atau waktu tercepat.
Dalam kesempatan ini, selain ikut berkompetisi, Suara.com, jaringan dari SuaraJatim.id juga merasakan sensasi berkendara All New Aerox 155 Connected dengan mesin baru.
Baca Juga: Siapkan Motor Trail Listrik, Yamaha Belum Datangkan ke Indonesia
Berikut adalah review tim kanal otomotif Suara.com saat berinteraksi perdana dengan Yamaha All New Aerox 155 Connected:
Performa
- Kesan pertama menunggangi motor teranyar dari Yamaha ini adalah suara mesin terdengar lebih halus dibandingkan model sebelumnya. Tenaga cukup responsif ketika masih berada di putaran bawah.
- Saat diajak berakselerasi, motor sangat mudah dikendalikan. Walaupun model baru ini bobot motor bertambah dibandingkan model sebelumnya.
- Posisi berkendara khususnya bagian kaki juga lebih nyaman. Pasalnya, Yamaha sedikit memangkas bagian meruncing di bodi depan yang sering bersentuhan dengan kaki pengendara.
- Kenyamanan berkendara di lintasan sirkuit terbantu perpaduan suspensi dengan rear sub tank di bagian belakang, serta ban tubeless bertapak lebar, mampu menghadirkan rasa berkendara stabil.
Mesin
- Yamaha All New Aerox 155 Connected mengusung Total New Engine Blue Core 155cc berpendingin cairan, dilengkapi teknologi Variable Valve Actuation (VVA) yang membuat torsi merata di setiap putaran mesin.
- Mesin baru ini menghasilkan tenaga maksimum sebesar 11.3kW per 8.000 rpm serta torsi maksimum sebesar 13.9Nm per 6.500 rpm.
Konsumsi BBM
Baca Juga: New Rolls-Royce Ghost Mendarat di Singapura, Ini Penampakan Perdananya
- Untuk memahami nilai efisiensi pemakaian bahan bakar, penyelenggara mengajak peserta rolling city atau touring dalam kota dengan jarak kurang lebih 50 km.
- Dalam acara touring, peserta ditantang mengikuti Eco Riding Competition (kompetisi berkendara ekonomis) dengan terkoneksi pada aplikasi Y-Connect.
- Perjalanan dengan tema eco riding berlangsung santai, tidak banyak menyiksa Yamaha All New Aerox 155 Connected. Putaran rpm dijaga antara 2.000 hingga 4.000 rpm, sedangkan kecepatan bertahan di antara 20 km per jam hingga 60 km per jam.
- Peserta harus melewati kepadatan lalu kintas kota yang tidak menentu. Pada beberapa titik, motor dapat dipacu dengan kecepatan konstan. Namun pada beberapa titik, laju motor sedikit tersendat dan kembali memulai dari nol.
- Berdasarkan catatan Suara.com, konsumsi BBM All New Aerox 155 Connected mencapai 32,8 km per liter. Namun beberapa peserta mampu mendapatkan angka konsumsi BBM yang lebih baik. Perjalanan sendiri memakan waktu sekitar 100 menit.
- Angka ini tentu masih bisa diperdebatkan. Sebab ada cara lain untuk menghitung konsumsi bahan bakar, yakni dengan metode full to full.
- Selain itu yang menjadi catatan adalah koneksi motor ke aplikasi Y-Connect ternyata akan terputus ketika ada panggilan masuk ke smartphone. Sehingga pengendara harus kembali melakukan koneksi ulang secara manual.
Warna kendaraan:
- Yamaha All New Aerox 155 Connected ditawarkan dalam empat pilihan warna, yaitu Dark Grey Yellow, Matte Black Cyan, Red dan Black.
Harga:
- Yamaha All New AEROX 155 Connected/ABS Rp29 juta
- Yamaha All New AEROX 155 Connected Rp25,500 juta
Berita Terkait
-
Review Film River, Terjebak dalam Pusaran Waktu
-
Review Film Role Play, Menjelajahi Dunia Karakter dan Narasi
-
Review Film Self Reliance, Duet Jake Johnson dan Anna Kendrick
-
Review Film Keluar Main 1994, Komedi Kehidupan Anak Milenial
-
Review Film Dokumenter Nai Nai & Wai Po, Kisah Dua Nenek Imigran di Amerika
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Posisi Terbaru Persebaya di Klasemen Usai Kalahkan Persija: Kembali Rasakan Puncak
-
Jauh Terpencil, Kampung di Banyuwangi Ini Sempat Bertahun-tahun Kesulitan Listrik
-
Banjir Bandang di Ponorogo: Akses Jalan Putus, Warga Harus Dievakuasi
-
Bawaslu Jatim Minta Hormati Masa Tenang: Jangan Ada Pengumuman Hasil Survei
-
Pesan Penting Said Abdullah untuk Kader PDIP Jatim di Masa Tenang