SuaraJatim.id - Dua legenda tinju kelas berat yakni Mike Tyson vs Roy Jones Jr akan segera bertemu. Pertarungan itu akan berlangsung pada Sabtu (28/11/2020) malam waktu setempat atau Minggu (29/11/2020) siang WIB.
Pertarungan antara dua eks petinju kenamaan itu akan berlangsung dengan status ekshibisi di Staples Center, Los Angeles, Amerika Serikat.
Berbeda dengan tinju profesional, duel antara dua petarung berusia 50 tahun ke atas ini hanya akan bergulir sebanyak delapan ronde.
Durasi masing-masing ronde pada duel Mike Tyson vs Roy Jones Jr ini juga dibedakan dari tinju profesional demi keamanan kedua belah pihak. Satu ronde hanya akan berlangsung selama dua menit.
Baca Juga: Ungkap Alasan Gigit Holyfield, Mike Tyson: Saya akan Melakukannya Lagi
Melawan Roy Jones Jr menjadi pertarungan perdana Mike Tyson sejak kali terakhir naik ring pada 2005 silam. Saat itu Tyson kalah dari Kevin McBride, untuk kemudian pensiun dari dunia tinju.
Sementara bagi Roy Jones Jr, ini merupakan kali pertama dia kembali naik ring dalam dua tahun terakhir. Pertarungan terakhirnya di ring tinju adalah pada 2018.
Meski hanya bertajuk duel ekshibisi, Mike Tyson dan Roy Jones Jr sama-sama serius mempersiapkan diri menghadapi pertarungan ini.
Khusus Mike Tyson, eks juara dunia tinju kelas berat tak terbantahkan itu berlatih keras membentuk kembali bentuk tubuhnya ke 'mode pertarungan'.
Demi tetap bugar, Si Leher Beton --julukan Tyson-- bahkan rela meninggalkan kebiasaan vegetarian. Dia kembali makan daging, khususnya daging rusa untuk menambah kekuatan.
Baca Juga: Tak Termasuk Fury, Deontay Wilder Ungkap 5 Calon Lawan Selanjutnya
“Saya berhenti [dari vegan] karena pelatihan dan karena saya ingin tubuh saya terlihat seperti apa dan kekuatan yang ingin saya tunjukkan," kata Tyson dikutip dari The Sun, beberapa waktu lalu.
Berita Terkait
-
Kekayaan Mike Tyson: Kalah Lawan Jake Paul tapi Tetap Dapat Rp317 Miliar
-
Pertandingan Tinju Mike Tyson Vs Jake Paul Siapa yang Menang?
-
Mike Tyson Jadi Bulan-bulanan Jake Paul: The Problem Child Menang Angka
-
Kisah Mike Tyson: Juara Dunia yang Tersandung Kontroversi
-
Transformasi Jake Paul: YouTuber Jadi Petinju Profesional!
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
Terkini
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani
-
Kasus Penahanan Ijazah Masuk Babak Baru, Wali Kota Surabaya Intruksikan Cek Semua Perusahaan
-
Heboh Isu KPK Geledah Dispora Jatim, Terungkap Fakta Sebenarnya
-
Terungkap Korban Oknum Guru Lumajang yang Lakukan Pelecehan Seksual Lebih Banyak