SuaraJatim.id - Juventus mengukuhkan posisinya sebagai juara Grup G Liga Champion. Si Nyonya Tua--julukan Juve--tampil luar biasa saat bertandang ke markas Barcelona dini hari tadi, Rabu (09/12/2020).
Dalam pertandingan itu, Juventus menang telak dengan skor 3-0. Hasil itu membuat tim asuhan Andrea Pirlo lolos ke babak 16 besar Liga Champions sebagai juara grup.
Juve mengakhiri babak penyisihan dengan koleksi 15 poin atau serupa Barcelona, tetapi menang head-to-head.
Sementara itu nasib sial dialami Manchester United. Salah satu klub elite Inggris ini dipastikan gagal lolos setelah dipermalukan tuan rumah RB Leizpig di Red Bull Arena, Jerman. Setan Merah kalah dengan skor 2-3.
Baca Juga: Klasemen Terbaru Liga Champions: MU Tak Lolos, Juventus Juara Grup
Kekalahan itu membuat Manchester United harus mengakhiri petualangannya di Liga Champions karena hanya duduk di peringkat ketiga di klasemen akhir Grup H dengan koleksi sembilan poin.
Poin Manchester United memang sama dengan Paris Saint-Germain, tetapi tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer kalah head-to-head dari wakil Prancis tersebut.
PSG sendiri masih berpeluang menambah koleksi poinnya setelah pertandingan menghadapi Istanbul Basaksehir ditunda akibat adanya insiden rasisme di lapangan.
Finis di peringkat ketiga jadi tamparan telak bagi Manchester United yang hingga matchday keempat Liga Champions terlihat bakal melaju ke fase gugur dengan mudah. Hasil ini membuat Iblis Merah harus puas melanjutkan petualangannya di Liga Europa.
Untuk melihat klasemen terbaru Liga Champions usai matchday keenam babak penyisihan grup Rabu (9/12/2020) dini hari tadi, bisa mengklik tautan berikut ini >>>>Klasemen Liga Champions.
Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Champions Dini Hari Tadi, Manchester United Gagal Lolos
Berita Terkait
-
Juventus Bekuk Genoa, Igor Tudor Bakal Kembalikan Masa Kejayaan Bianconeri?
-
Era Baru Juventus Bersama Igor Tudor: Gebuk Genoa 1-0 di Allianz Arena
-
Resmi Dipecat, Ini Statistik Buruk Thiago Motta Bersama Juventus
-
3 Pemain Keturunan Kirim Kode Ingin Bela Timnas Indonesia, Ada Wonderkid Juventus
-
Thiago Motta Out, Igor Tudor Diproyeksi Jadi Pelatih Juventus
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
Hasil Akhir! Pesta Gol, Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia
-
Hasil Babak Pertama: Gol Indah Zahaby Gholy Bawa Timnas Indonesia U-17 Unggul Dua Gol
-
BREAKING NEWS! Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Yaman
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
Terkini
-
Pria Pasuruan Ditemukan Tewas Setelah Menggunakan Jasa PSK
-
BRI Membantu UMKM Seperti Gelap Ruang Jiwa Menjangkau Pasar Global
-
Setelah Gabung dalam BRI UMKM EXPO(RT), Kini Usaha UMKM Unici Songket Silungkang Meroket
-
KBS Jadi Pilihan Destinasi Wisata di Surabaya, Fotografer Keliling Ketiban Rezeki Nomplok
-
Posko Mudik BUMN dari BRI Berikan Layanan Kesehatan dan Ruang Istirahat Saat Arus Balik Lebaran