
SuaraJatim.id - Calon Wali Kota Surabaya Machfud Arifin menggunakan hak pilihnya sebagai warga Kota Surabaya untuk mencoblos dalam Pilkada Kota Surabaya, Rabu (9/12/2020).
Meskipun kondisi mendung dan hujan rintik-rintik MA bersama sang istri tetap berjalan kaki menuju TPS
Berjarak sekitar 500 meter dari rumahnya, Machfud nampak menggenggam tangan sang istri dan putrinya berjalan menuju TPS.
Ia berangkat sekitar pukul 09.30 WIB. MA terdaftar sebagai Daftar Pemilih Tetap (DPT) di TPS 25, Kelurahan dr Soetomo, Kecamatan Tegalsari Surabaya.
Baca Juga: Langit Gresik Gelap Saat Coblosan, Qosim: Semoga Pertanda Ayem Tentrem!
Selama 3 menit berjalan kaki, Machfud langsung masuk ke dalam TPS. Kemudian ia mencuci tangannya dan diperiksa suhu tubuhnya sebelum mencoblos. Tak lupa dia mengacungkan dua jari simbol nomor paslonnya.
"Tadi protokolnya bagus, ya. Sebelum masuk diperiksa pakai thermo gun dulu," ujarnya usai mencoblos.
Usai mencoblos, Machfud pamer dua jarinya yang diberi tinta. Ia mengatakan lambang dua jari bertinta itu adalah nomor urut pasangan calon 02. Dengan berbangga diri ia memamerkan simbol dukungannya itu.
"Saya berharap untuk warga Kota Surabaya agar sama seperti saya pilihannya," ucapnya.
Selain menyakini kemenangannya lewat dua jari bertinta, Machfud juga mengaku optimis suara warga Surabaya akan berlabuh padanya. Sebelum mencoblos tadi ia juga melakukan doa untuk surat suaranya tersebut dan memastikan sah sebelum dimasukkan ke kotak suara.
Baca Juga: Antisipasi Lonjakan Kasus Corona Saat Pilkada, RSUD Bintan Siapkan Hal Ini
"Insyaallah (menang). Tadi sudah dielus-elus suratnya," candanya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
MK Diskualifikasi Paslon pada Pilbup Mahakam Ulu karena Buat Kontrak Politik dengan Ketua RT
-
Prabowo Lantik 961 Kepala Daerah Serentak, Tjhai Chui Mie: Sangat Membanggakan Bagi Kami Semua
-
Kemendagri Bakal Kumpulkan Kepala Daerah Terpilih Lagi Besok di Monas, Persiapan Rinci Gladi Bersih Pelantikan
-
Hasil Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur 2024: Khofifah-Emil Puncaki Perolehan Suara Pilkada Serentak
-
Pakar Usul Pemilu dan Pilkada Digelar Terpisah, Berjeda Dua Tahun
Terpopuler
- Joey Pelupessy Mengeluh Usai Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa...
- Selamat Tinggal Denny Landzaat, Bisa Cabut dari Patrick Kluivert
- 10 Aturan Tagih Hutang Pinjol Legal OJK 2025, Debt Collector Jangan Ancam-ancam Nasabah!
- Timnas Indonesia Segera Punya Striker Naturalisasi Baru? Penyerang Gesit Haus Gol
- Hibah Tanah UNY Jadi Penyesalan? Pemkab Gunungkidul Geram Atlet Ditarik Biaya
Pilihan
-
Bali Blackout, Update Terkini Listrik di Pulau Dewata Padam
-
Sekolah Perintis Peradaban Magelang: Mengajar Anak Menjadi Tuan atas Diri Sendiri
-
Prabowo Bakal Kenakan Tarif Pajak Tinggi Buat Orang Kaya RI
-
Ahmad Dhani Hubungi Rayen Pono usai Dilaporkan, tapi Bukan Ngajak Damai Malah Meledek: Arogan!
-
6 Rekomendasi HP Mirip iPhone, Mulai Rp 1,1 Jutaan Terbaik Mei 2025
Terkini
-
BRI Dukung Pemerintah Menyediakan Pendidikan Berkualitas lewat Program BRI Peduli Ini Sekolahku
-
Viral di Media Sosial, Pendaki Jember Dikabarkan Hilang di Gunung Saeng
-
Temui Buruh, Gubernur Khofifah Janji Beri Harapan Baru untuk Pekerja Jatim
-
BRImo FSTVL 2024 Diumumkan, Ribuan Pemenang Dapat Hadiah BMW Sampai Emas dari BRI
-
Lucu Tapi Bermakna, Ini Cara Gokil Jemaah Haji Tulungagung Biar Kopernya Nggak Ketuker