SuaraJatim.id - Bisa mendapatkan mobil mevvah sesuai selera pribadi karena dibuat secara bespoke atau berdasar pesanan namun malah diberi "tugas"? Yaitu memecahkan kode rahasia? Nah, justru di situlah seninya bila memiliki Rolls-Royce Wraith Kryptos. Saat launching pada Juli 2020 disebutkan mobil ini memiliki kode atau cipher yang mesti dipecahkan atau decipher. Agar semakin seru, kini produsennya, yaitu Rolls-Royce Motor Cars siap bagi-bagi hadiah bagi yang sukses memecahkan kode ini. Demikian dikutip dari kanal otomotif Suara.com, jejaring dari SuaraJatim.id.
"Wraith Kryptos adalah koleksi Rolls-Royce dengan keunikan tersendiri. Di mobil ini, disematkan sandi kriptografi, dipadu dengan misteri bahkan intrik. Sekarang kami akan mengumumkan petunjuk pertama bagi klien, di saat bersamaan produksi Rolls-Royce Wraith Kryptos diterima para pembelinya di seluruh penjuru dunia," papar Torsten Muller-Otvos, Chief Executive Officer (CEO) Rolls-Royce Motor Cars yang bermarkas di Goodwood, West Sussex, Inggris.
Produk ini sendiri lauching pada Juli 2020, total pemuatan mencapai 50 unit, dan setiap mobil berisikan sandi buatan desainer tim Bespoke Rolls-Royce, yaitu Katrin Lehmann.
Di awal penyerahan, ia menyatakan bila konsumen berhasil menemukan kunci awal, maka artinya kode misterius bakal terkuak.
Baca Juga: Banderol Fantastis, Model Rolls-Royce Cullinan Terdiri dari 1.000 Komponen
Namun uniknya, sampai sekarang belum ada satu klien pun sukses memecahkan kode itu.
Sehingga, pihak Rolls-Royce memberikan bocoran agar semangat kompetisi semakin kencang. Seperti patung mini Spirit of Ecstasy di moncong pada Rolls-Royce Wraith Kryptos menyembunyikan kata "KRYPTOS" di bagian dasarnya dalam bentuk kode.
Ketujuh karakter atau huruf ini bisa diuraikan dengan tujuan mempermudah peserta dalam perjalanan mengidentifikasi temuan rahasia tadi.
Selanjutnya, embroidery atau sulaman di sandaran jok disebut sebagai monogram R ganda atau RR. Nah, huruf ini bisa disebut sebagai bagian sandi untuk mempermudah temuan jawaban.
Bagi para desainer tim Bespoke Rolls-Royce, harapannya kode semakin mudah dipecahkan, dan pendaftaran tebak kode akan mulai Februari 2021. Kabar baik bagi pemilik Rolls-Royce Wraith Kryptos yang mampu menjawab dengan benar akan diberi hadiah unik dan bergengsi.
Baca Juga: Pursuit Seat, Kursi Portable Eksklusif dari Rolls-Royce
Kira-kira decipher apakah yang akan muncul dari pemikiran para pemilik Rolls-Royce Wraith Kryptos?
Mari tunggu bersama, karena jawabannya ada dalam amplop tertutup di brankas Torsten Muller-Otvos! Hanya ia dan sang desainer mobil yang tahu jawabnya.
Berita Terkait
-
Dari Gadget Hingga Selimut Hangat: Rekomendasi Kado Spesial Hari Guru
-
8 Inspirasi Kado Spesial Hari Guru TK, Dijamin Berkesan!
-
Jelang Lawan Arab Saudi, Eliano Reijnders Minta Fans Timnas Indonesia Stop Lakukan Hal Ini
-
Apa Arti P/L CPNS 2024? Pahami Kode dalam Pengumuman Hasil SKD
-
Tips Memilih Hampers untuk Hadiah Natal yang Berkesan
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
60 Hari Keliling Jatim, Ini yang Didapat Risma-Gus Hans
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes To Ciputra Surabaya: Nikmati Punya Rumah Harga Seru Bertabur Bonus!
-
Bertemu Ratusan Milenial, Emil Dardak Beri Pesan Penting: TPS Masih Buka
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung