SuaraJatim.id - Perayaan Natal tahun ini memang tak sama seperti tahun-tahun sebelumnya. Tapi, selalu ada cara untuk menyebarkan kasih kepada sesama. Seperti yang dilakukan penyanyi Agnes Monica atau yang dikenal dengan Agnez Mo, bersama keluarga dan sahabatnya. Tahun ini, penyanyi 34 tahun ini memilih melakukan kegiatan sosial bersama teman dan keluarga dengan berbagi kepada mereka yang membutuhkan. Kegiatan ini ia lakukan selama dua hari, mulai dari kemarin dan hari ini, Jumat (25/12/2020).
Pengalamannya tersebut ia bagikan di Instagram story miliknya pagi ini. Sambil mengucapkan Selamat Hari Natal untuk para pengikutnya, pelantun "Long As I Get Paid" tersebut mengungkap jika ia ingin membagikan spirit Natal hari ini kepada banyak orang dengan cara mengadakan kegiatan sosial.
"Jadi itu sebenarnya eventnya dua hari. Kami melakukannya seperti secret santa, dengan bagiin sembako, baju dan lain sebagainya," jelasnya dalam Instastory miliknya yang dibagikan hari ini.
Selain itu, mantan penyanyi cilik tersebut juga memperlihatkan kaos dan masker yang akan dibagikan. Bertuliskan 'Memaafkan, Beriman dan Kasih', diharapkan hal tersebut bisa terus diingat oleh banyak orang di momen Natal kali ini.
"Dan semoga, kita bisa berbagi semangat Natal kita. Cinta, kegembiraan, damai untuk banyak orang di Jakarta. Basically, kita cuma pengen mengingatkan orang tentang buah-buah roh, kasih, peace," kata dia lagi.
Agnez terlihat cantik dan sederhana menggunakan kaos berwarna putih yang dibuat khusus untuk acara sosial ini. Ia pun berfoto bersama teman dan keluarganya, yang kompak menggunakan masker berwarna hitam.
Wah, cara Agnez merayakan Natal inspiratif sekali ya? Patut untuk dicontoh dong!
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Bukan Akira Nishino, 2 Calon Pelatih Timnas Indonesia dari Asia
- Diisukan Cerai, Hamish Daud Sempat Ungkap soal Sifat Raisa yang Tak Banyak Orang Tahu
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- 3 Rekomendasi Mobil Keluarga 9 Seater: Kabin Lega, Irit BBM, Harga Mulai Rp63 Juta
Pilihan
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
-
Emil Audero Akhirnya Buka Suara: Rasanya Menyakitkan!
-
KDM Sebut Dana Pemda Jabar di Giro, Menkeu Purbaya: Lebih Rugi, BPK Nanti Periksa!
-
Mees Hilgers 'Banting Pintu', Bos FC Twente: Selesai Sudah!
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
Terkini
-
Emil Dardak Sakit Apa? Hari Ini Mulai Kerja
-
7 Rahasia Dahsyat di Balik Surah Yasin Ayat 9: Pelindung Diri dari Segala Bahaya
-
Dubes Rusia Temui Khofifah di Surabaya, Siap Jalin Kolaborasi Maritim dan Pendidikan
-
Dompet Kering di Akhir Bulan? Ada DANA Kaget, Ini Cara Klaimnya
-
Langsung Klaim! Nomor Kamu Menerima Saldo Sebar ShopeePay Gratis Sekarang Juga