SuaraJatim.id - Perayaan Natal tahun ini memang tak sama seperti tahun-tahun sebelumnya. Tapi, selalu ada cara untuk menyebarkan kasih kepada sesama. Seperti yang dilakukan penyanyi Agnes Monica atau yang dikenal dengan Agnez Mo, bersama keluarga dan sahabatnya. Tahun ini, penyanyi 34 tahun ini memilih melakukan kegiatan sosial bersama teman dan keluarga dengan berbagi kepada mereka yang membutuhkan. Kegiatan ini ia lakukan selama dua hari, mulai dari kemarin dan hari ini, Jumat (25/12/2020).
Pengalamannya tersebut ia bagikan di Instagram story miliknya pagi ini. Sambil mengucapkan Selamat Hari Natal untuk para pengikutnya, pelantun "Long As I Get Paid" tersebut mengungkap jika ia ingin membagikan spirit Natal hari ini kepada banyak orang dengan cara mengadakan kegiatan sosial.
"Jadi itu sebenarnya eventnya dua hari. Kami melakukannya seperti secret santa, dengan bagiin sembako, baju dan lain sebagainya," jelasnya dalam Instastory miliknya yang dibagikan hari ini.
Selain itu, mantan penyanyi cilik tersebut juga memperlihatkan kaos dan masker yang akan dibagikan. Bertuliskan 'Memaafkan, Beriman dan Kasih', diharapkan hal tersebut bisa terus diingat oleh banyak orang di momen Natal kali ini.
"Dan semoga, kita bisa berbagi semangat Natal kita. Cinta, kegembiraan, damai untuk banyak orang di Jakarta. Basically, kita cuma pengen mengingatkan orang tentang buah-buah roh, kasih, peace," kata dia lagi.
Agnez terlihat cantik dan sederhana menggunakan kaos berwarna putih yang dibuat khusus untuk acara sosial ini. Ia pun berfoto bersama teman dan keluarganya, yang kompak menggunakan masker berwarna hitam.
Wah, cara Agnez merayakan Natal inspiratif sekali ya? Patut untuk dicontoh dong!
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
5 Fakta Kades di Lumajang Tabrak Pemotor hingga Tewas, Mobil Ngebut!
-
Gubernur Khofifah Tegaskan Komitmen Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf, Perkuat Sinergi Kanwil Kemenag
-
5 Fakta Keributan di Kelab Malam Surabaya, Saling Senggol Berujung Empat Korban Luka
-
3 Fakta Kerangka Mayat di Sampang, Tim DVI Polda Jatim Pastikan Korban Pria Misterius
-
5 Fakta Skandal Perselingkuhan ASN Surabaya, Istri Sah Bongkar Fakta Mengejutkan