Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Minggu, 27 Desember 2020 | 19:18 WIB
Menteri Sosial Tri Rismaharini, saat blusukan di Ponorogo Jawa Timur. [Foto : Dimas Angga P]

SuaraJatim.id - Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menggelar aksi blusukan pertamanya sejak resmi menjabat, empat hari lalu. Uniknya, selain membagian bantuan sosial (bansos), Risma juga membagikan sambal pecel Gang Dolly di Kabupaten Ponorogo Jawa Timur, Minggu (27/12/2020).


Mensos Risma bersama rombongan mendatangi LKS Orsos Rumah Kasih Sayang Desa Krebet (dulu dikenal julukan Desa Idiot) Kecamatan Jambon Kabupaten Ponorogo. Risma menyempatkan singgah di beberapa rumah warga PMKS (Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial) tersebut. Pada momentum itu, Ia terlihat memberikan sambal pecel buatan asli UKM eks lokalisasi Gang Dolly Surabaya. 


"Ini bu, sambal pecel buatan asli Gang Dolly, khusus saya bawa langsung dari sana," katanya.

Melihat kehidupan di tempat rehabilitasi sosial bagi para lansia dan berkebutuhan khusus itu, Mensos Risma terenyuh hatinya. Dijelaskannya, bahwa bencana kemanusiaan jauh lebih berat dibandingkan musibah bencana alam. Sebab,  yang bersangkutan tidak bisa beraktivitas normal dan membutuhkan bantuan orang lain.

Karena itu, Ia mendorong pilar-pilar sosial yang ada wilayah Ponorogo, baik Pendamping PKH, Tagana maupun TKSK agar bersinergi menjadi ujung tombak Kementerian Sosial dalam penanganan masalah kesejahteraan sosial di masyarakat.


"Kita menolong orang lain itu tidak harus mengeluarkan uang, justru di tangan teman-teman bisa membantu banyak sekali. Tuhan pasti akan memberikan uluran tangannya untuk membantu orang lain,"  ujarnya.

Ia menambahkan, bahwa pilar-pilar sosial adalah mata, telinga, mulut dan kepanjangan tangan dari Kementerian Sosial (Kemensos). Oleh sebab itu, dia berharap para relawan ini dapat membantu melaporkan setiap kondisi perkembangan warganya.


"Karena kalau kita hanya memberikan bantuan-bantuan kita tidak pernah tahu progresnya, kalau kita lupa maka mereka terlantar lagi," tuturnya.

Sebelumnya,  Mensos Risma menyerahkan bantuan sosial berupa sembako, alat permainan edukatif, kursi roda hingga paket suplemen vitamin, hand sanitizer, masker, dan sabun cair.

Kontributor : Dimas Angga Perkasa

Load More