SuaraJatim.id - Kepolisian Kota Surabaya bersama TNI, Dishub dan Satpol PP semalam melakukan simulasi penutupan sejumlah akses masuk jalan ke tengah kota. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi kerumunan perayaan Tahun Baru 2021.
Kasatlantas Polrestabes Surabaya, AKBP Teddy Chandra mengatakan bahwa penutupan jalan untuk area physical distancing dilakukan di dua ruas jalan. Penutupan jalan akan dilakukan mulai 31 Desember 2020-1 Januari 2021.
"Tadi sudah di ambil apel pukul 21.00 WIB. Jadi untuk menghindari kerumunan kita berlakukan di dua ruas Jalan Tunjungan dan Jalan Darmo," kata Teddy.
Selain penutupan dua ruas jalan itu, kepolisian juga melakukan pembatasan dan penyekatan di 12 titik akses pintu masuk Kota Surabaya. 12 titik tersebut diantaranya depan Mal Cito, Karangpilang, Merr, Lakarsantri, Kedung Cowek, Tambak Osowilangun, Romokalisari, Pondok Chandra, Masjid Agung dan akses masuk lainnya.
Baca Juga: Polrestabes Bandung Siaga di Fly Over, Siap Bubarkan Pesta Tahun Baru
"Untuk simulasi malam ini pukul 22.00 sampai 23.00 saja. Untuk besok pemberlakukan pada pukul 20.00 sampai pagi. Kemudian pembatasan atau penyekatan di 12 akses pintu masuk Surabaya akan dilakukan pukul 16.00," katanya.
Teddy mengatakan bahwa simulasi memang harus dilakukan untuk menyiapkan tim yang akan diterjunkan untuk di plotting esok hari.
"Nanti akan lihat bagaimana cara kerjanya," ujarnya.
Teddy menambahkan bahwa pembatasan tidak berlaku untuk yang urgent, kerja shift malam, nakes. Tentunya mereka juga harus menyertakan surat tugas atau dengan identifikasi KTP.
"Untuk pelanggaran tetap kita tindak kami imbau. Kalau ada yang tetap jalan ya kita tindak juga nanti," ucapnya.
Baca Juga: Jelang Pergantian Tahun, Bali Berlakukan Jam Malam
Selain itu, apabila pihaknya menemukan pengendara motor yang masih berkeliaran di malam hari dan juga menggunakan kenalpot brong mak akan diamankan langsung dan disita kendarannya.
Berita Terkait
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
-
Wawali Surabaya Dilaporkan Polisi! Gara-Gara Bela Pekerja yang Ijazahnya Ditahan?
-
Siapa Miles de Vries? Winger FC Utrecht Keturunan Surabaya OTW Bela Timnas Indonesia di Piala Dunia
-
Performa Gemilang Rayhan Hannan, Kode Keras untuk Gerald Vanenburg?
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Tanpa Tedeng Aling-aling, Pramono Sebut Bank DKI Tidak Dikelola Profesional: Banyak Kasus Terus!
-
5 HP Murah Mirip iPhone 16: Harga Mulai Sejutaan, Bikin Orang Terkecoh!
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
Terkini
-
BRI Jadi Penyedia Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
KR Biang Kerok Pencurian Rumah Kosong di Malang, Diciduk di Warnet
-
Kronologi Lengkap Aksi Heroik Pria Sidoarjo Selamatkan Korban Perampokan di Gresik, Terluka Tembak
-
Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Direktur Utama BRI Hery Gunardi Punya Jejak Karir Cemerlang
-
Putuskan Damai dengan Pengusaha yang Diduga Tahan Ijazah Karyawan, Armuji: Itu Sudah di Luar Saya