SuaraJatim.id - Seekor ular piton dilaporkan telah melahap seekor anjing di Dusun Paras Putih, Desa Bangsring, Kecamatan Wongsorejo, Kabupaten Banyuwangi pada Minggu (10/1/2021).
Ketua RT setempat, Sutrisno mengemukakan, kali pertama ular piton tersebut ditemukan warga saat akan berangkat mencari rumput untuk pakan ternak.
Saat di tengah jalan, tanpa sengaja mendapati kejadian langka, yakni melihat seekor anjing di mulut binatang melata tersebut.
"Jadi kemarin saya sempat ketemu sama teman, katanya ada ular yang di mulutnya itu ada anjing. Tapi lalu ditinggal begitu saja sama teman saya itu untuk mencari rumput," kata Sutrisno seperti dilansir Timesindonesia.co.id-jaringan Suara.com.
Sutrisno mengemukakan, awalnya warga tidak begitu memedulikan ketika melihat ada ular memangsa seekor anjing.
Namun, lantaran ada salah satu warga yang penasaran dengan ular tersebut. Akhirnya setelah dicari ketemu, ular tersebut ditangkap dan diamankan warga di perumahan setempat.
“Nangkapnya tadi jam setengah sembilan, rencana kita taruh sini dulu biar semua orang tau kalau ada ular besar," ungkapnya Sutrisno.
Hingga kini, ular yang diperkirakan punya panjang empat meter tersebut masih diamankan warga setempat. Jika ada dari pihak kepolisian maupun aparat lainnya hendak mengambil, warga setempat mempersilahkan.
“Memang ditaruh di sini. Barangkali ada aparat dari polsek, maupun polres biar tahu supaya ular piton ini tidak dijual kemana-mana,” katanya.
Baca Juga: Sedang Tebang Pohon, Pria Kaget Temukan Ular Piton 9 Meter, Perutnya Besar
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Tiga Rumah Sakit di Jember Curang dalam Klaim JKN
-
10 Fakta Amalan Dzikir 313 Kali Bada Isya Pembuka Pintu Rezeki Tanpa Batas
-
Dividen Seret, DPRD Jatim Telaah Laporan Keuangan BUMD dan Anak Perusahaannya
-
Garda Terdepan yang Terlupakan, Waka DPRD Jatim Perjuangkan Nasib Perawat Desa
-
BRI Sabet Penghargaan Inovasi 2025, Qlola Jadi Kunci Transformasi Digital Perusahaan