SuaraJatim.id - Artis sekaligus influencer Raffi Ahmad mengatakan dirinya saat ini memiliki tugas dari Presiden Joko Widodo untuk ikut menyosialisasikan program vaksinasi kepada masyarakat.
Hal ini dikatakan Raffi usai mengikuti vaksinasi covid-19 perdana bersama Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (13/1/2021).
"Ini juga salah satu tugas saya untuk Indonesia, untuk banyak orang, karena kebetulan saya jadi influencer, saya diundang," kata Raffi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta.
Raffi menceritakan pengalaman dirinya usai divaksin tak memiliki keluhan apapun dan saat ini dalam kondisi yang baik.
Baca Juga: Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo Calon Tunggal Kapolri
"Di sini saya menceritakan pengalaman saya, habis divaksin tadi juga nggak ada gimana-gimana, baik-baik saja, normal-normal saja," ucap dia.
Suami Nagita Slavina itu menuturkan masyakat yang belum mau divaksin karena belum mendapatkan sosialisasi dari pemerintah. Karena itu ia membagikan pengalamannya usai disuntik vaksin Covid-19.
"Yang pada belum mau bukannya nggak mau, karena mereka belum tahu. Jadinya kalau yang memang belum, kalau memang kami yang sudah, kami bagikan pengalaman ke mereka bahwa vaksin baik-baik saja, tidak terdampak apa-apa, pastinya mereka juga tergerak hatinya untuk vaksin juga," tutur Raffi.
Lebih lanjut, Raffi menyebut banyak orang yang takut divaksinasi karena belum mendapat sosialisasi program vaksinasi Covid-19. Raffi mengajak masyarakat untuk ikut divaksin Covid-19.
"Karena yang ditakutkan kan banyak orang mungkin takut karena belum mengerti. Tapi saat kami sudah mensosialisasikan, pak presiden sudah mencoba, beberapa tokoh masyarakat beberapa menteri dan juga saya sendiri tidak merasakan apa-apa yang negatif. Ya ayo semuanya jangan takut untuk vaksin," katanya.
Baca Juga: Apa Rasanya Disuntik Vaksin Sinovac? Raffi Ahmad: Nggak Kerasa Sih
Berita Terkait
-
Ajak Difabel Jadi Staf Utusan Khusus Presiden, Raffi Ahmad: Pokoknya Mau...
-
Heboh Susnya Lily Pakai Jilbab Branded, Memangnya Berapa Gaji Pengasuh Anak Raffi Ahmad?
-
Siapa Niatus Sholihah? Ditawari Raffi Ahmad Jadi Staf Utusan Khusus Presiden usai Lulus
-
Bawa Status Utusan Khusus Presiden Saat Bikin Acara Bareng Ridwan Kamil, Raffi Ahmad: Ini Bukan Kampanye Ya
-
Raffi Ahmad Sempat Dinasehati Ridwan Kamil Usai Jadi Utusan Khusus Presiden, Katanya ...
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
Terkini
-
Risma Dapat Curhatan Masih Sulitnya Dapatkan Izin Bangun Gereja
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan
-
Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini