SuaraJatim.id - Jalan Raya Porong Sidoarjo, akses lama yang menghubungkan Pasuruan-Sidoarjo-Surabaya kebanjiran. Saat ini akses jalan tersebt ditutup sementara oleh kepolisian setempat.
Pantauan di lokasi, ketinggian air di jalan tersebut saat ini mencapai 50-70 centimeter. Banjir ini mulai dari utara pertigaan Jalan Flamboyan di Desa Siring Kecamatan Porong hingga Exit Top Porong di Desa Ketapang Kecamatan Tanggulangin.
Sempat ada kendaraan mogok di sana. Meski sudah diberi peringatan untuk tidak menerobos masih ada pengendara roda dua yang lewat. Akibatnya motor itu mogok di tengah genangan air. Bahkan ada satu unit truk box ikut mogok juga.
Para pengendara motor yang kejauhan memutar memilih melewati jalan pintas dengan menaiki tanggul yang ada di Lumpur Lapindo.
Kanit Turjawali Polresta Sidoarjo Iptu Kholil mengatakan bahwa banjir terjadi mulai pukul 19.00 WIB. Arus lalu lintas dialihkan ke Jalan Flamboyan ke Jalan Arteri Porong.
"Agar tidak terjadi kendaraan mogok, maka untuk sementara lalin di alih ke Jalan Alteri," kata Kholil di lokasi, Senin (18/1/2021).
Sementara itu Danramil Porong Kapten Inf Dwi Umiyanto menyebut ketinggian air mencapai 35 hingga 50 centimeter. Informasi dari petugas PPLS sudah mengerahkan empat pompa. Yang berada di sisi timur Jalan ada dua pompa, sementara di sisi barat Jalan dua pompa.
"Menurut petugas PPLS ada empat pompa yang di aktifkan untuk mengalihkan air yang menggenangi Jalan ini," kata Dwi.
Sementara itu Dhofir selaku Koordinator Tim Reaksi Cepat BBWS Brantas mengatakan bahwa pihaknya membantu PPLS untuk mengurangi debit air di Jalan Raya Porong lama ini. Pihaknya mempersiapkan dua pompa masing-masing pompa 150 meter kubik per detik.
Baca Juga: Jalan Raya Porong, Dekat Lumpur Lapindo Terendam Banjir Setinggi 1 Meter
"Dengan kondisi seperti ini kemungkinan membutuhkan waktu selama dua hari," kata Dhofir.
Kontributor : Arry Saputra
Berita Terkait
-
Jalan Raya Porong, Dekat Lumpur Lapindo Terendam Banjir Setinggi 1 Meter
-
Jambret Cemen, Gagal Gondol HP Bocah hingga Dipukuli Warga
-
Bocah 10 Tahun Nekat Gagalkan Aksi Jambret HP
-
Melawan Pelaku Jambret, Bocah 10 Tahun Berhasil Gagalkan Aksi Pelaku
-
Heroik! Bocah 10 Tahun Ringkus Jambret HP di Sidoarjo
Terpopuler
- Dipantau Alex Pastoor, 3 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Layak Dipanggil ke Senior
- 43 Kode Redeem FF Terbaru 18 Juli: Klaim Hadiah Squid Game, Outfit, dan Diamond
- Erika Carlina Bikin Geger, Akui Hamil 9 Bulan di Luar Nikah: Ini Kesalahan Terbesarku
- 7 Pilihan Tablet dengan SIM Card untuk Kuliah, Spesifikasi Mumpuni Harga Cuma Rp 1 Jutaan
- 8 Mantan Pacar Erika Carlina yang Hamil di Luar Nikah, Siapa Sosok Ayah Sang Anak?
Pilihan
-
Pemain Keturunan Liga Belgia Bicara Jujur, Pilih Dilatih Eks Korsel Dibanding Patrick Kluivert
-
3 Rekomendasi HP Samsung Rp 3 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
3 Sepatu Lari Adidas Murah yang Sering Diskon, Performa Juara Cocok buat Pemula
-
4 Rekomendasi HP Infinix Rp 2 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Performa Handal Terbaik Juli 2025
-
Mau Jinakkan Timnas U-23 di GBK, Pemain Malaysia Diminta Tutup Kuping
Terkini
-
Tinjau Koperasi Merah Putih Mojokerto, Gubernur Khofifah: Kemitraan dengan UMKM, Bukan Kompetisi
-
UINSA Didorong Jadi Cahaya Bank Syariah, Khofifah: Prodi Islamic Finance Harus Jadi Referensi!
-
Gubernur Khofifah Gandeng Bulog: Wujudkan Koperasi Desa Merah Putih Jadi Kekuatan Ekonomi Riil!
-
9 Kekuatan Spiritual Pemilik Tanda M di Telapak Tangan
-
Hindari 5 Kesalahan Ini! Trik Jitu Menata Interior Agar Rumah Tidak Sempit