SuaraJatim.id - Arsenal bersiap menjamu Newcastle United pada pertandingan pekan ke-19 Liga Inggris malam ini. Berikut fakta dan data menarik menjelang laga Arsenal vs Newcastle United.
Arsenal mencoba mengamankan tiga poin saat menjamu Newcastle di Emirates Stadium, Selasa (19/1/2021) dini hari WIB dan kembali ke jalur kemenangan.
Pada laga terakhir, Arsenal hanya meraih satu poin setelah bermain imbang tanpa gol dengan Crystal Palace. Hasil itu juga membuat rentetan kemenangan Arsenal empat laga terhenti.
Arsenal memiliki catatan apik menghadapi The Magpies apalagi di kandang sendiri. The Gunners juga \selalu menang dalam sembilan laga kandang terakhirnya melawan Newcastle di semua kompetisi.
Baca Juga: AC Milan Pinjam Fikayo Tomori dari Chelsea dengan Opsi Beli 30 Juta Euro
Pertemuan terakhir kedua tim di kompetisi Liga Inggris musim lalu, Arsenal menang telak 4-0. Tentu saja ini menjadi modal bagus bagi Mikel Arteta untuk memetik kemenangan saat menjamu Newcastle.
Berikut fakta - fakta menarik menjelang laga Arsenal vs Newcastle United yang dihimpun dari Bbc Sport :
- Arsenal telah memenangkan 14 dari 15 pertemuan Liga Premier terakhir, kalah 2-1 dalam laga tandangnya pada April 2018.
- Newcastle kalah dalam delapan pertandingan liga berturut-turut dari The Gunners sejak kemenangan 1-0 pada November 2010.
- Pertandingan ini hanya sembilan hari setelah Arsenal mengalahkan Newcastle 2-0 di kandang sendiri di putaran ketiga Piala FA.
- Pasukan Mikel Arteta telah mendapatkan 10 poin dari kemungkinan 12 sejak Natal (Menang 3, Seri 1).
- Mereka bisa menjaga lima clean sheet berturut-turut di semua kompetisi untuk pertama kalinya sejak enam kali berturut-turut dari Januari hingga Februari 2009.
- Arsenal telah memenangkan masing-masing dari enam pertandingan kandang Liga Premier terakhir mereka yang dimainkan pada hari Senin, terakhir melawan Newcastle pada April 2019.
- Mereka tidak pernah menang dalam delapan pertandingan di semua kompetisi sejak mengalahkan West Brom di liga pada 12 Desember (Seri 2, Kalah 6).
- Newcastle United hanya mencetak satu gol dalam enam pertandingan terakhir mereka.
Berita Terkait
-
3 Catatan Mengkilap Jepang Jelang Tantang Timnas Indonesia, Garuda Sudah Siap?
-
Siapa Issac Hayden? Diklaim Punya Darah Malaysia, Tapi Resmi Pilih Timnas Jamaika
-
5 Fakta Menarik Kontes Mirip Nicholas Saputra, Tiru Timothee Chalamet Look-Alike
-
4 Fakta Timnas Jepang yang Perlu Diketahui Jelang Hadapi Indonesia di GBK
-
6 Fakta Menarik Posko Lapor Mas Wapres: Idenya Gibran, Ini Nomor WhatsApp-nya
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Pemkot Surabaya Turun Tangan Dampingi Siswa SMAK Gloria yang Dipaksa Ivan Sugianto Menggonggong
-
Misteri Tewasnya Siswi MI Banyuwangi, Diduga Jadi Korban Pemerkosaan
-
Pengamat Unair Soroti Undecided Voters Survei Litbang Kompas: 50 Persen Sudah Tentukan Pilihan
-
Pilgub Jatim Masih Dinamis, Hasil Survei Terus Bergerak
-
Foto Penangkapan Ivan Sugianto Viral, Warganet Sempat Curiga Ada yang Aneh