SuaraJatim.id - Manajer Liverpool Jurgen Klopp angkat bicara soal penampilan timnya setelah kalah 2-3 melawan Manchester United (MU) dalam laga putaran keempat Piala FA di Old Trafford, Senin (25/1/2021) WIB.
Mohamed Salah sempat membawa Liverpool memimpin pada menit ke-18, tetapi kerapuhan pertahanan mereka mampu dimanfaatkan Mason Greenwood dan Marcus Rashford untuk membawa MU berbalik memimpin.
Salah kembali mencetak gol untuk membuat kedudukan imbang, tetapi pelanggaran Fabinho di tepian kotak penalti berujung gol tendangan bebas Bruno Fernandes yang menjadi penentu kemenangan MU.
Hasil itu membuat Liverpool tersingkir dari Piala FA, memperburuk rekam jejak Klopp di kompetisi itu, di mana ia tak pernah bisa melangkah lebih jauh dari putaran kelima.
"Anda bisa lihat para pemain sangat gigih berusaha mengubah nasib, berusaha mencetak gol dan dua kali berhasil," kata Klopp selepas laga dilansir laman resmi Liverpool.
"Tapi pada akhirnya lawan mencetak tiga gol ketiga kami hanya memperoleh dua gol, sehingga mereka lolos dan kami tidak," ujarnya menambahkan.
Klopp menyoroti kegagalan para pemainnya meredam gelombang serangan balik yang dilakukan MU, sehingga hal itu bakal menjadi fokus untuk diperbaiki jelang pertandingan selanjutnya di Liga Inggris melawan Tottenham Hotspur, tim lain yang kental dengan skema serangan balik khas Jose Mourinho.
"Kami bisa memetik beberapa aspek positif dari penampilan tadi, banyak perkembangan menyenangkan. Ini bisa jadi pelajaran penting sebelum melawan Tottenham, yang kerap mengancam lewat serangan balik," katanya.
"Kami ingin keluar dari situasi buruk ini dan untuk itu harus mengambil langkah yang tepat. Malam ini langkah itu terlihat, tentu bukan langkah akhir, tetapi itu cukup untuk saat ini," ujar Klopp menambahkan.
Baca Juga: Tendangan Bebas Bruno Fernandes Singkirkan Liverpool di Piala FA
Liverpool selanjutnya akan melawat ke markas Tottenham dalam rangkaian laga pekan ke-20 Liga Premier Inggris pada Jumat (29/1/2021) WIB.
Berita Terkait
-
Tak Dipakai Mikel Arteta, Bek Arsenal Rp1 Triliun Berpotensi Hijrah ke Liverpool
-
Paul Scholes: Antoine Semenyo Lebih Cocok ke Manchester United Ketimbang Man City
-
Liverpool Diingatkan Jangan Tergoda dengan Status Xabi Alonso, Bisa Berakibat Fatal
-
Tolak Arsenal dan Manchester City, Marc Guehi Selangkah Lagi Gabung Liverpool
-
Resmi Jadi Pelatih Manchester United, Michael Carrick Umbar Janji
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Pimpin Apel Bulan K3 Nasional, Gubernur Khofifah: Wujudkan Keselamatan Kerja Profesional
-
3 Tahun Jalan Longsor Wagir Lor Ponorogo Terabaikan, Warga Bangun Sendiri Jembatan Darurat
-
Presiden Resmikan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang, Gubernur Khofifah Dukung Generasi Unggul NKRI
-
Rekonstruksi Pembunuhan Mahasiswa UMM, Polisi Bongkar Detail Pembuangan Jasad di Pasuruan
-
Pelaku Curas di Pamekasan Ditembak Polisi, Korban Tewas Usai Kecelakaan