SuaraJatim.id - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dinyatakan sembuh dari Covid-19 setelah 29 hari menjalani isolasi mandiri di rumah dinas eks Wagub Jatim, Jalan Imam Bonjol Surabaya. Hasil itu diketahui setelah hasil swab PCR Gubernur Khofifah negatif.
“Alhamdulillah, hasil swab Bu Gubernur telah negatif dan dinyatakan sembuh oleh tim dokter. Ini berkat doa seluruh masyarakat Jawa Timur. Bu Gubernur langsung menjalani aktivitas pada Sabtu (30/1/2021) hari ini,” kata Sekdaprov Jatim, Heru Tjahjono seperti dikutip dari beritajatim.com - jaringan Suara.com.
Pria yang akrab disapa Pak Carik ini menambahkan, Gubernur Khofifah pada hari ini dijadwalkan akan melakukan pelepasan kapal kemanusiaan milik Aksi Cepat Tanggap (ACT) ke Kalimantan Selatan di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya pada pukul 10.00 WIB.
Dia menegaskan, kondisi Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa yang menjalani masa isolasi selama ini dalam kondisi sehat karena berstatus orang tanpa gejala (OTG).
Senada dengan Sekdaprov Heru, Anggota Tim Kuratif Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Jatim, dr M Hafidin Ilham menyebut informasi bahwa hasil swab PCR Gubernur Khofifah telah negatif dan dinyatakan sembuh.
“Gubernur Khofifah menjalani swab kelima pada Jumat (29/1/2021) kemarin. Hasilnya pada pukul 21.30 WIB malam kemarin keluar dan telah negatif. Gubernur secara klinis sudah tidak ada keluhan apa-apa, secara laboratori juga negatif dan gubernur telah menjalani masa isolasi mandiri hampir sebulan,” tutur dokter yang akrab dipanggil dr Ilham yang juga Direktur RSJ Menur Surabaya ini.
Sebelumnya Gubernur Khofifah melakukan tes swab pada 31 Desember 2020 dan keluar hasilnya positif Covid-19 pada 1 Januari 2021. Gubernur menjalani masa isolasi sejak 2 Januari 2021.
Berita Terkait
-
Dua Anggota Meninggal Terpapar COVID-19, Kantor Satpol PP Jombang Lockdown
-
Suster di St. Anna Panti Rapih positif Covid-19, Ini Respon Dinkes DIY
-
Kasus Covid-19 di DIY Tembus 21.254, Sri Sultan Curhat Begini
-
Usai Ada Relawan Positif COVID-19, BPBD Perketat Pengawasan di Pengungsian
-
Wagub DKI Bahas Hotel untuk Isolasi Mandiri Bareng Sandiaga, Ini Daftarnya
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
Malam Minggu Gak Bikin Kantong Kering, Ini Link DANA Kaget Buat Pacar Tersayang
-
Ngeri! Longsor 3 Kali Terjadi di Tulungagung, Akses Utama ke Trenggalek Tertutup
-
Cuma Modal Klik! Raih Cuan Rp 235 Ribu dari DANA Kaget, Ini Linknya
-
Keracunan Susu di Surabaya: 6 Siswa SD Dilarikan ke Puskesmas!
-
Pulau Jawa Tenggelam? Ini Penyebabnya