SuaraJatim.id - Luar biasa. Jasmine Harrison, wanita muda ini memecahkan rekor mendayung sendirian sejauh 3000 mil atau setara 4.828 kilometer melintasi Samudera Atlantik.
Ia baru berumur 21 tahun. Pekerjaannya guru renang di Inggris. Wanita asal Thirsk di North Yorkshire, ini juga berprofesi sebagai bartender di sebuah kafe.
Dari kotanya itulah Jasmine mendayung selama 70 hari, 3 jam dan 48 menit hingga berlabuh di di Antigua, sebuah pulau di Hindia Barat, Kepulauan Leeward Karibia, Sabtu (20/02/2021).
Dengan demikian, Ia sekaligus menjadi satu-satunya wanita termuda di Inggris yang mampu melakukannya. Maka tak heran ketika tiba di Karibia, dia mengatakan bahwa pengalamannya ini "luar biasa" seperti yang ia inginkan.
Dilansir dari BBC, Jasmine Harrison adalah seorang guru renang paruh. Ia mendaftar ke Talisker Whiskey Atlantic Challenge tiga tahun lalu setelah menonton final acara 2017.
Selama melintas Samudra, Jasmine Harrison mendayung selama dua jam dan tidur selama dua jam terus begitu secara berantian.
Ia mengatakan ini adalah campuran dari kenangan baik dan buruk, tetapi ia sangat menikmati kesempatan ini untuk menghindar dari kehidupan sehari-hari.
"Tidak ada yang seperti ini. Benar-benar jauh dari segalanya, media sosial, berita buruk, dan segalanya," katanya.
Meski terputus dari dunia, dia masih bisa berbicara dengan ibunya setiap hari melalui telepon satelit. Bukan tanpa kesulitan selama mengayuh perahunya di atas gelombang laut yang besar. Ia sempat terbalik, dua hari menjelang tiba di garis finish.
Baca Juga: Viral Penjual Bakso Super Cantik, Pembeli Dilarang Istri Makan di Tempat
Selain mencatatkan rekor, Jasminr Harrison juga mengumpulkan lebih dari £ 10.000 untuk amal.
Pendayung laut tunggal wanita termuda sebelumnya adalah Katie Spotz (22) dari Amerika Serikat yang mendayung melintasi Samudra Atlantik dari timur ke barat antara 3 Januari hingga 14 Maret 2010.
Orang termuda lainnya yang berhasil menyeberang sendirian di tengah laut yang seolah tanpa tepian itu adalah seorang siswa Lukas Haitzmann (18) pada tahun 2019.
Jasmine Harrison mengikuti jejak para penjelajah samudra itu setelah berhasil melintas Samudra Atlantik sendirian dengan mendayung selama 70 hari, 3 jam dan 48 menit.
Berita Terkait
-
Viral Penjual Bakso Super Cantik, Pembeli Dilarang Istri Makan di Tempat
-
Pakai APD Lengkap, Wanita Emas Bagi-bagi Uang Tunai untuk Korban Banjir
-
Selain Kirim Karangan Bunga Satire untuk Anies, Wanita Emas Juga Baca Puisi
-
Viral Detik-Detik Marinir Evakuasi Lansia Terjebak Banjir Jakarta
-
Klaim Bisa Atasi Banjir Jakarta Dalam 2 Tahun, Wanita Emas Pertaruhkan Jari
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
5 Link DANA Kaget Untuk Tambahan Uang Belanja di Indomaret Hari Ini
-
Nostalgia Bareng Bryan Adams di Jakarta, Beli Tiket Lebih Mudah lewat BRImo!
-
Wisata Bisa Jadi Mesin Uang Baru untuk Daerah, DPRD Jatim Beri Tips Jitunya
-
Antisipasi PHK, DPRD Jatim Usulkan Pelatihan Kerja Digital untuk Gen Z dan Milenial
-
Uang Gratis untuk Belanja, DANA Kaget Edisi Darurat Hadir: Klaim Sebelum Terlambat