SuaraJatim.id - Sebuah kecelakaan truk menabrak bangunan rumah kembali terjadi di Gresik, Kamis (18/3/2021). Kali ini menimpa Syamsuri, warga Kembangan, Kecamatan Kebomas. Rumah dengan bangunan 4X6 meter itu hancur.
Beruntung dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa. Pemilik rumah Syamsuri sedang bekerja di sawahnya. Sedangkan sopir yang mengemudikan truk pengangkut pasir itu juga berhasil selamat.
Sedangkan kondisi rumah Syamsuri sangat memprihatinkan. Laki-laki yang setiap hari menjadi tukang adzan di Masjid Agung Gresik itu hanya pasrah melihat kondisi rumahnya. Separoh rumhanya hancur lebur. Bangunan yang masih berdiri hanyalah ruang tamu, itupun kondisi dindingnya hampir roboh.
"Iya gimana lagi, untung tidak ada orang di rumah. Jadi tidak ada korban jiwa," katanya.
Baca Juga: Semen Gresik Catat Kinerja Positif di Tahun 2020
Kronologis kecelekaan bermula, saat truk yang dikemudikan Agus warga Madiun, berjalan dari arah timur ke barat. Saat berada di Makam Condrodipo truk tiba-tiba hilang kendali. Diduga rem kendaraan tidak berfungsi, sehingga Agus membanting setir ke kiri.
"Supaya tidak menabrak pengguna jalan lain, karena rem tidak bisa berfungsi. Ditambah jalan pas turun jadi susah mengendalikan," terangnya.
"Tadi pas berangkat baik-baik saja, tapi setelah berhasil melewati simpang tiga Desa Kembangan, truk akhirnya nyungsep dan menabrak rumah warga," jelasnya lagi.
Rencananya, pasir tersebut akan dikirim ke pergudangan wilayah Kecamatan Manyar. Namun belum sampai di lokasi, truk malah kecelakaan di tengah jalan. Adapun di lokasi, beberapa petugas polisi juga sudah terlihat melakukan pemeriksaan.
Kontributor : Amin Alamsyah
Baca Juga: Viral Pemakaman Jenazah Warga Gresik Saat Banjir, Liang Lahat Terendam Pula
Berita Terkait
-
Hasil Final Four Proliga 2025: Jakarta Popsivo Polwan Bekuk Gresik Petrokimia
-
Megawati Lanjut Karier di Gresik, Jumlah Follower KOVO Merosot Jauh Timpang dengan PBVSI
-
Megawati Merapat ke Gresik Petrokimia Usai Tinggalkan Red Sparks Jelang Final Four Proliga 2025
-
BMW Terbang di Jalan Tol Jadi Perhatian Internasional, Indonesia Mendunia
-
BMW Terjun dari Tol Gresik, Ini Cara Atur Google Maps Agar Tak Disesatkan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
Terkini
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney