SuaraJatim.id - Sebuah kecelakaan truk menabrak bangunan rumah kembali terjadi di Gresik, Kamis (18/3/2021). Kali ini menimpa Syamsuri, warga Kembangan, Kecamatan Kebomas. Rumah dengan bangunan 4X6 meter itu hancur.
Beruntung dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa. Pemilik rumah Syamsuri sedang bekerja di sawahnya. Sedangkan sopir yang mengemudikan truk pengangkut pasir itu juga berhasil selamat.
Sedangkan kondisi rumah Syamsuri sangat memprihatinkan. Laki-laki yang setiap hari menjadi tukang adzan di Masjid Agung Gresik itu hanya pasrah melihat kondisi rumahnya. Separoh rumhanya hancur lebur. Bangunan yang masih berdiri hanyalah ruang tamu, itupun kondisi dindingnya hampir roboh.
"Iya gimana lagi, untung tidak ada orang di rumah. Jadi tidak ada korban jiwa," katanya.
Baca Juga: Semen Gresik Catat Kinerja Positif di Tahun 2020
Kronologis kecelekaan bermula, saat truk yang dikemudikan Agus warga Madiun, berjalan dari arah timur ke barat. Saat berada di Makam Condrodipo truk tiba-tiba hilang kendali. Diduga rem kendaraan tidak berfungsi, sehingga Agus membanting setir ke kiri.
"Supaya tidak menabrak pengguna jalan lain, karena rem tidak bisa berfungsi. Ditambah jalan pas turun jadi susah mengendalikan," terangnya.
"Tadi pas berangkat baik-baik saja, tapi setelah berhasil melewati simpang tiga Desa Kembangan, truk akhirnya nyungsep dan menabrak rumah warga," jelasnya lagi.
Rencananya, pasir tersebut akan dikirim ke pergudangan wilayah Kecamatan Manyar. Namun belum sampai di lokasi, truk malah kecelakaan di tengah jalan. Adapun di lokasi, beberapa petugas polisi juga sudah terlihat melakukan pemeriksaan.
Kontributor : Amin Alamsyah
Baca Juga: Viral Pemakaman Jenazah Warga Gresik Saat Banjir, Liang Lahat Terendam Pula
Berita Terkait
-
6 Orang Jadi Korban Truk Ugal-ugalan di Tangerang, 16 Kendaraan Ringsek
-
Lowongan Kerja PT Freeport Gresik, Ini Daftar Posisi Dan Gambaran Pekerjaannya
-
Bek Sayap Timnas Malaysia Ngaku Pemain Keturunan Indonesia: Ibu Saya dari Pulau Bawean Gresik
-
Ciptakan Terobosan Teknologi Baru, Petrokimia Gresik Berhasil Tingkatkan Efisiensi Produksi
-
Pemain Keturunan Gresik Diprediksi Available di Timnas Indonesia vs Bahrain Usai Mees Hilgers dan Eliano Sah WNI
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
Terkini
-
BRI Dukung Penuh OPPO Run 2024, Ada Diskon hingga Cashback Menarik
-
Kosongkan Tribun Utara, Suporter Persik Bentangkan Spanduk 'Kick Politik for Football'
-
Kesaksian Detik-detik Atap Sekolah SD di Jember Ambruk Saat Jam Pelajaran, Murid Berhamburan
-
60 Hari Keliling Jatim, Ini yang Didapat Risma-Gus Hans
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes To Ciputra Surabaya: Nikmati Punya Rumah Harga Seru Bertabur Bonus!