SuaraJatim.id - Ketua DPD RI, AA La Nyalla Mahmud Mattalitti mengutuk keras aksi serangan bom Gereja Katedral Makassar, pada Minggu (28/3/2021).
Seperti diberitakan, terjadi ledakan sekitar pukul 10.28 Wita di gereja tertua Makassar itu diduga baksi bom bunuh diri. Polisi masih melakukan penyelidikan.
"Kita mengutuk keras aksi yang diduga berasal dari bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar. Kita berharap aparat keamanan bisa mengungkap dalang di balik kejadian ini," kata LaNyalla, saat ditemui di Sheraton Surabaya, Minggu (28/3/2021).
LaNyalla juga berharap semua pihak bisa menahan diri dan tidak memperkeruh suasana.
"Kita percayakan penyelesaian masalah ini kepada aparat yang berwenang. Jangan perkeruh suasana dengan dugaan-dugaan yang belum jelas kebenarannya. Karena itu bisa membuat suasana semakin keruh," sambungnya.
Ia juga berharap masyarakat tidak terjebak pada isu-isu agama yang mungkin dimainkan pihak tidak bertanggung jawab.
"Seluruh bangsa Indonesia, dari Sabang hingga Merauke, bersaudara. Indonesia terdiri dari berbagai suku, berbagai agama, berbagai golongan. Jangan sampai terhasut, terpecah belah. Indonesia besar karena perbedaan," tuturnya.
Pasca peristiwa itu, Polrestabes Surabaya meningkatkan pengamanan di tempat-tempat ibadah, khususnya gereja. Personel kepolisian disiagakan memantau gereja yang ada di Surabaya.
Hal itu dibenarkan Waka Polrestabes Surabaya AKBP Hartoyo. Pihaknya telah menyiagakan anggota jajaran Polrestabes Surabaya untuk meningkatkan patroli dan meningkatkan kewaspadaan.
"Hanya memperkuat patroli ke gereja-gereja dan mengingatkan pam internal, security untuk meningkatkan kewaspadaan," ungkap Hartoyo, melalui sambungan telepon.
Baca Juga: Nama Korban Bom Gereja Katedral Makassar
Polda Jatim juga telah menginstruksikan pengamanan pada sejumlah gereja yang ada di Surabaya.
Sejumlah tiga gereja yang pernah menjadi sasaran serangan menjadi perhatian utama Polda Jatim, yakni Gereja Katolik Maria Tak Bercela Ngagel Surabaya, Gereja Kristen Indonesia Diponegoro Surabaya, Gereja Pantekosta Jalan Arjuno Surabaya.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Tragis! Ibu di Blitar Tewas Tertabrak Kereta Api, Diduga Abaikan Peringatan
-
Terbukti! Dapat Saldo DANA Gratis Langsung Cair! Cek 3 Link Kaget Hari Ini
-
Jembatan Kutorejo Nganjuk Siap Dibuka! Kapan Warga Bisa Melintas?
-
Rejeki Nempel! Cek 5 Link ShopeePay Gratis Akhir Pekan Ini, Siapa Cepat Dia Dapat
-
BRI dan UMKM Desa Wujudkan Ekonomi Inklusif Lewat Desa BRILiaN