SuaraJatim.id - Legiun asing Persela Lamongan Melvyn Lorenzen segera saja mengikuti latihan setibanya di Bandung. Melvyn bersiap memperkuat Persela menghadapi Madura United dalam lanjutan laga Piala Menpora 2021.
Pada sesi latihan yang berlangsung di Lapangan Pusdikjas Angkatan Darat, Cimahi tersebut, Melvyn langsung dilibatkan dalam simulasi strategi yang disiapkan untuk laga kontra Madura United, Kamis (01/04/2021) lusa.
"Iya, tadi dia (Melvyn) langsung ikut latihan," kata Asisten Pelatih Persela, Didik Ludianto, seperti dikutip dari timesindonesia.co.id, jejaring media suara.com, Selasa (30/03/2021).
"Tadi simulasi pertandingan lawan Madura, tadi dia (Melvyn) sudah saya kasih tahu bagaimana cara kita bermain," kata Didik.
Baca Juga: Ikhlaskan Kepergian Sang Ayah, David Laly Siap Perkuat Madura United
Meski Melvyn baru pertama kali mengikuti latihan tim, namun menurut Didik, kualitas permainan mantan pemain Werder Bremen tersebut sudah terlihat.
"Gak bisa langsung menilai, tapi tadi kan lapangannya becek, itu pun skill-nya kelihatan," kata Didik.
Meski sempat memuji permainan Melvyn Lorenzen di latihan perdana, namun Didik mengatakan hal itu bukan jaminan bahwa dirinya bakal menurunkan Melvyn di laga Persela Lamongan kontra Madura United.
"Kalau dimainkan atau tidak, tergantung kebutuhan besok," ucap Didik.
Baca Juga: Bikin Deg-degan! PSIS Semarang 1-1 Arema FC di Paruh Pertama
Berita Terkait
-
Timnas Day: Suporter Wajib Catat, Ini Rute Termudah dari Lamongan Menuju Stadion GBK
-
10 Alasan Mengapa Roemah Kuliner Bisa Menjadi Favorit Penggemar Masakan Nusantara di Jakarta!
-
Jaring Bibit Potensial, Kemenpora Gelar Turnamen Bulu Tangkis Piala Menpora
-
Jor-joran Persela di Bursa Transfer: Habiskan Rp29 M dan Masih Belum Puas
-
Cetak Gol, Mantan Striker Persela Lamongan Bantu BG Pathum Bantai Dortmund
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
Terkini
-
Jauh Terpencil, Kampung di Banyuwangi Ini Sempat Bertahun-tahun Kesulitan Listrik
-
Banjir Bandang di Ponorogo: Akses Jalan Putus, Warga Harus Dievakuasi
-
Bawaslu Jatim Minta Hormati Masa Tenang: Jangan Ada Pengumuman Hasil Survei
-
Pesan Penting Said Abdullah untuk Kader PDIP Jatim di Masa Tenang
-
Tega! Kronologi Suami di Gresik Aniaya Istrinya Hingga Meninggal