SuaraJatim.id - Kali ini giliran Menteri Agama (Menag RI) Yaqut Cholil Qoumas atau Gus Yaqut yang nampak geram. Ia mendesak kepolisian menindak tegas dua kasus dugaan penistaan agama Youtuber Jozeph Paul Zhang dan Desak Made Darmawati.
Kasus Jozeph Paul ini membuah gaduh dan heboh Indonesia yang mayoritas penduduknya beragama Islam. Apalagi saat ini momentum bulan Ramadhan. Dalam video Yozeph 3 jam ia melontarkan kalimat yang menghina Islam dan Nabi Muhammad.
Ia bahkan mengaku sebagai nabi ke-26. Kasus ini sendiri sudah ditangani kepolisian setelah menerima laporan sejumlah tokoh di Indonesia. MUI dan PBNU sampai ikut mendesak polisi mengusut kasus tersebut.
Selain itu, Jozeph Paul Zhang juga menantang orang yang tersinggung dengannya agar melapor ke kepolisian. Video ini tersebar di media sosial dan segera menjadi viral dan membuat gaduh masyarakat Indonesia.
Sementara Made Darmawati diduga melecehkan agama Hindu saat memberikan ceramah. Desak Made diketahui sudah menyampaikan permohonan maaf secara terbuka kepada umat Hindu, meski proses hukum yang berjalan tetap harus dihormati.
Baca Juga: Heboh Jozeph Paul Zhang Ngaku Nabi, Fahri Hamzah 'Ngakak' Sebut Orang Gila
"Saya mengapresiasi langkah proaktif aparat dalam menindaklanjuti dan mengambil tindakan atas laporan ujaran yang mengandung penistaan dan menimbulkan keresahan," kata Menag Gus Yaqut, dikutip dari timesindonesia.co.id, jejaring media suara.com, Minggu (18/4/2021).
Diberitakan sebelumnya bahwa Bareskrim Polri mendalami video pria mengaku nabi ke-26 dan melengkapi dokumen penyidikannya.
Video pria bernama Jozeph Paul Zhang mengaku nabi ke-26 beredar luas di media sosial dan viral. Jozeph mengaku sebagai nabi ke-26 yang disampaikan dalam forum diskusi via zoom yang juga ditayangkan di saluran YouTube pribadinya.
Pria tersebut membuka forum diskusi zoom bertajuk "Puasa Lalim Islam". Dia juga menantang siapa saja yang berani melaporkan dirinya kepada kepolisian terkait dengan penistaan agama dengan mengaku sebagai nabi ke-26.
Menag RI Gus Yaqut meminta masyarakat tetap tenang, mengedepankan kebersamaan dan toleransi di tengah upaya berbagai pihak mengadu dan memecah persatuan dan kesatuan bangsa.
Baca Juga: Bela PKI Culik Jenderal, Jozeph Paul Zhang: A Yani dkk Hidupnya Hedon
Menurutnya, tindakan menistakan agama memang tidak dibenarkan atas alasan apapun. Karenanya, menjadi tugas aparat untuk melakukan tindakan tegas pada setiap bentuk penistaan agama, siapapun pelakunya.
"Saya mendorong aparat untuk menindak setiap pelaku ujaran atau pun perbuatan yang mengarah pada penistaan agama. Tidak hanya terkait kasus Joseph Paul Zhang dan Desak Made, tapi siapapun pelakunya," ujarnya.
Menag menyebut setiap umat beragama memang harus meyakini kebenaran keyakinan agamanya. Namun, hal itu tidak boleh diikuti dengan sikap merendahkan atau menyalah-nyalahkan ajaran atau keyakinan agama lainnya.
"Kedepankan toleransi. Mari yakini kebenaran agama masing-masing dengan tetap menghormati dan menghargai saudara sebangsa yang berbeda keyakinan," ucap Menag RI Gus Yaqut terkait kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan oleh Jozeph Paul Zhang.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: AHY Minta Ikhaskan Dana Haji yang Dibawa Kabur Yaqut Cholil Qoumas
-
Cek Fakta: Benarkah Dana Haji 2022 Dipakai untuk Pembangunan IKN?
-
Menag Nasaruddin Puji Gus Yaqut: Prestasi Gemilang oleh Adinda, Stabilitas Kehidupan Beragama
-
Penuh Makna, Logo dan Tema Hari Santri 2024 Resmi Diluncurkan
-
Menag Yaqut Lagi-lagi Bolos Rapat Haji 2024 di DPR, Kali Ini Ngaku Kehabisan Tiket Pesawat
Tag
- # Menag Yaqut
- # Menag Yaqut mau lindungi syiah dan ahmadiyah
- # Gus Yaqut
- # Menag Gus Yaqut
- # Interpol buru Jozeph Paul Zhang
- # Jozeph Paul Zhang
- # Jozeph Paul Zhang DPO
- # Jozeph Paul Zhang hina Nabi Muhammad
- # Jozeph Paul Zhang ngaku nabi ke 26
- # Jozeph Paul Zhang penghina nabi
- # Jozeph Paul Zhang sebut Nabi cabul
- # Youtuber Jozeph Paul Zhang
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani