SuaraJatim.id - Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Panarukan kelas IV wilayah kerja Jangkar membentuk tim gabungan untuk memeriksa benda asing yang viral di media sosial itu.
KSOP membentuk tim gabungan terdiri dari Polairud Polres Situbondo, Koramil Jangkar serta Pos TNI AL Jangkar, termasuk dari Kantor KSOP sendiri. Mereka akan melakukan penyisiran di lokasi jatuhnya benda misterius tersebut.
Sebelumnya, sebuah video benda asing dan misterius jatuh dari langit di perairan Situbondo viral di media sosial, terutama di kalangan warga Situbondo, Jawa Timur.
Menurut Kepala KSOP Panarukan kelas IV Andy Amran, penyisiran benda mencurigakan tersebut dilakukan pada Sabtu (22/05/2021) sekira pukul 15.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB. Hasilnya, KSOP tidak menemukan apa-apa.
Baca Juga: Viral Benda Asing Misterius Jatuh di Perairan Situbondo, Alien Kah?
"Kami tidak menemukan apa-apa di laut. Namun setidaknya, upaya pencarian ini memastikan tidak ada hal-hal yang mengkhawatirkan, meskipun cukup viral video jatuhnya benda asing itu," ungkap Andy, dikutip dari suaraindonesia.co.id, jejaring media suara.com, Minggu (23/05/2021).
Berdasarkan data yang dihimpun suaraindonesia.co.id dari Polsek Jangkar, video viral yang beredar di media sosial itu direkam oleh Rosita (18), warga Pedukuhan Asta Rt/Rw 03/04 Kampung Pasar Nangka, Desa/Kecamatan Jangkar, Kabupaten Situbondo.
Selain Rosita, Yanto (50) Lasiyana (50), keduanya orang tua Rosita, serta Irawati (26) juga menyaksikan kejadian tersebut.
Diterangkan bahwa kala itu Rosita berada di teras rumah dan melihat ke atas terdapat benda asing warna hitam seperti roket atau mirip terjun payung atau balon udara yang kempis, tetapi tidak ada asapnya. Ukurannya seperti gazebo, turun dari langit.
Mengetahui keganjilan itu, Rosita langsung berlari ke pinggir pantai dan merekam momentum tersebut dengan menggunakan HP.
Baca Juga: Geger Benda Misterius Terekam Jatuh di Perairan Situbondo, Diduga...
Benda asing tersebut jatuh di perairan Jangkar dengan jarak sekitar 1 mil dari bibir pantai dan dibiarkan begitu saja tidak ada yang mengejar benda tersebut.
Berita Terkait
-
Misterius! Arkeolog Temukan Boneka Tanah Liat Berusia 2400 Tahun di Atas Piramida Kuno
-
Hilang Misterius Selama 2 Tahun, Pria Inggris Ditemukan Tak Bernyawa di Georgia
-
Pagar Laut Bekasi Akhirnya Dibongkar
-
Terungkap! Redmi Siapkan Tablet Misterius dengan LCD Andalan
-
Aksi Nelayan Tarumajaya Menentang Pagar Laut Bekasi di Atas Air
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani