Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Kamis, 27 Mei 2021 | 10:24 WIB
Ilustrasi CPNS Pemkab Magetan. [istimewa]

SuaraJatim.id - Pemerintah Kabupaten Magetan mengajukan 783 formasi CPNS dan PPPK tahun seleksi 2021. Semula, Pemkab Magetan mengusulkan 839 formasi kepada Kemen PAN-RB.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Masruri mengatakan, formasi CPNS dan PPPK yang diusulkan mayoritas dibutuhkan tenaga pendidik (guru) dan kesehatan.

“Mayoritas tetap tenaga pendidik dan kesehatan. Kemudian disusul bidang teknis,” katanya dikutip dari beritajatim.com media jejaring suara.com, Kamis (27/5/2021).

BKD, lanjut dia, semula telah mengusulkan sejumlah 839 formasi kepada Kemen PAN-RB. Namun, dipangkas 56 formasi.

Baca Juga: Format Surat Lamaran CPNS 2021, Perhatikan Rinciannya

Belum diketahui alasan kementerian memangkas pengajuan tersebut. Sebab, pihaknya belum menerima konfirmasi berapa jumlah formasi yang akan diberikan oleh pemerintah pusat.

“Hingga hari ini BKD belum mendapat persetujuan soal formasi yang akan dibuka pada seleksi CPNS tahun ini,” sambungnya.

Lantaran belum ada konfirmasi pasti jumlah formasi CPNS dari kementerian, Pemkab Magetan belum mengumumkan kapan bisa dimulai pendaftaran seleksi. Hanya saja Ia memperkirakan pengumumanya pada 30 Mei.

“Seleksi CPNS diumumkan paling cepat 30 Mei. Sementara pendaftarannya dibuka mulai 31 Mei,” jelasnya.

Selain lewat seleksi CPNS, pemenuhan pegawai juga akan diupayakan melalui seleksi calon pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (CPPPK). Mayoritas guru dan tenaga kesehatan (nakes) yang akan direkrut lewat jalur tersebut.

Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Pengumuman CPNS Kemenkumham dan Link Pendaftaran Sudah Dibuka?

“Guru dan nakes mendapat porsi cukup besar di CPPPK,” imbuhnya.

Rekrutmen lewat CPNS dan CPPPK digadang sebagai solusi mencukupi kekurangan pegawai di Pemkab Magetan. Maklum, tahun ini bakal ada 532 PNS yang pensiun. Mayoritas tenaga pendidik yang jumlahnya mencapai 372.

“Prinsip pengisian pegawai memegang prinsip zero growth. Pengisian pegawai sesuai jumlah yang berhenti,” tandasnya.

Load More