SuaraJatim.id - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil heran, lantaran setiap kunjungannya selalu ditafsirkan tentang lobi-lobi politik menuju agenda 2024, tepatnya pemilu presiden (pilpres).
"Tapi saya juga tidak bisa menyalahkan karena memang tak bisa dihindari," ujarnya usai bertemu Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi, Surabaya dikutip dari Antara, Sabtu (29/5/2021).
Diketahui, pertemuan antara Ridwan Kamil dan Khofifah merupakan kali kedua dalam kurun waktu dua bulan.
Pertama, Khofifah bersilaturahim ke Gedung Sate di Bandung pada 19 April 2021 di Jawa Barat. Kemudian hari ini di Gedung Negara Grahadi di Surabaya.
Baca Juga: Demokrat: Koalisi dengan PDIP di Pilpres 2024 Sama Saja Bunuh Diri
"Ini semata-mata sopan santun saya membalas kunjungan Ibu Gubernur Jatim ke Jabar dulu, plus ada agenda-agenda produktif yang bisa disinkronkan," sambung Kang Emil.
Tentang desas-desus maju capres pada agenda 2024 mendatang, Kang Emil menjawab diplomatis.
"Nanti kalau sudah jelas-jelas, ya pasti media bisa melihat secara lebih objektif," imbuhnya.
Tahun 2024 disebut tahun politik karena dijadwalkan digelar pesta demokrasi secara serentak, yakni Pemilihan Umum Legislatif beserta Pemilihan Presiden, serta digelar Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di tahun sama.
Sementara itu, Gubernur Jatim hanya tersenyum dan menjawab singkat ketika disinggung tentang wacana duet Khofifah-Ridwan Kamil di Pemilihan Presiden 2024.
Baca Juga: Tanggapi Hasto, Rachland: Sulit Bagi Demokrat Koalisi dengan Partai Kasus Bansos-Masiku
"Ayo rek, ayo rek," kata Khofifah kepada wartawan ketika dikonfirmasi dan mengajak kembali Ridwan Kamil jalan melihat-lihat sejumlah sudut di Islamic Centre Surabaya.
(ANTARA)
Berita Terkait
-
Baliho RK dan Prabowo Masih Mejeng Saat Masa Tenang di Kampung Melayu, Timses Klaim Masih Aman
-
Jabatan Mentereng Olivia Allan di BUMD, Istri Densu Dulu Bawahan Ridwan Kamil
-
Hitung Mundur Pilkada Jakarta: Adu Kuat Pengaruh Jokowi dan Anies di Ibu Kota
-
Tak Hadiri Kampanye Akbar RK-Suswono, Rocky Gerung Sebut Jokowi Tidak Tenang
-
Usai Candaan Tentang Janda, Jejak Digital Ridwan Kamil Hina Mantan Presiden Bikin Geger: 11 12 Sama Fufufafa!
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Geger! Diduga Paslon Pilwali Kota Blitar Diduga Bagi-bagi Uang dan Sembako
-
Ambles, Rumah di Ponorogo Terperosok dalam Lubang 5 Meter
-
Fraksi di DPRD Jatim Minta Pemprov Bagi Adil Sekolah Negeri dan Swasta
-
Posisi Terbaru Persebaya di Klasemen Usai Kalahkan Persija: Kembali Rasakan Puncak
-
Jauh Terpencil, Kampung di Banyuwangi Ini Sempat Bertahun-tahun Kesulitan Listrik