SuaraJatim.id - Dua nelayan dilaporkan hilang di Perairan Prigi, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur. Tim Basarnas masih melakukan upaya pencarian korban.
Kedua nelayan tersebut diketahui hilang, pada Kamis (17/6/2021) malam. Mereka sedang mencari lobster memakai alat tangkap berupa jaring dan menyelam manual.
Kapolsek Watulimo AKP Suyono membenarkan kabar dua nelayan hilang di wilayahnya tersebut. Korban diketahui bernama Dedek Suhendri Chaniago (24) warga Pulau Balai Desa Pulau Baguk Kecamatan Pulau Banyak Kabupaten Aceh Singkil (NAD) dan Sahrullah (41) warga Dusun Kalibaru, Desa Labuhan Sumbawa Kecamatan Labuhan Badas, Kabupaten Sumbawa (NTB).
"Semoga korban segera diketemukan, kami juga mengimbau kepada seluruh nelayan untuk berhati-hati karena cuaca saat ini juga tidak menentu," katanya dikutip dari suaraindonesia.co.id --jejaring media suara.com, Sabtu (19/6/2021).
Baca Juga: Pemkab Trenggalek Minta Izin Bupati Tulungagung untuk Memindah Prasasti Kamulan
Sementara itu, Komandan Tim Basarnas Pos SAR Trengggalek Dyan Susetyo Wibowo mengatakan, ada tiga tim yang dibentuk untuk mencari keberadaan korban.
Tim melakukan penyisiran di laut dengan kapal milik Basarnas dan dibantu Polairud serta TNI AL. Kemudian ada tim lagi dari nelayan yang juga melakukan pencarian dari wilayah Pantai Damas dan satu tim lainnya melakukan penyisiran di darat.
"Hari ini merupakan pencarian hari kedua, jadi ada tiga tim yang melakukan pencarian seperti hari pertama dengan membagi waktu dua shif waktu pencarian," ujarnya.
Wilayah operasi pencarian di Teluk Prigi hingga ke arah wilayah laut masuk Kecamatan Munjungan. Hal itu dilakukan karena diperkirakan korban telah terbawa arus laut, mengingat gelombang yang ada saat itu sekitar dua meter.
"Kami akan terus melakukan proses pencarian selama tujuh hari terhitung kemarin dihari pertama," sambungnya.
Baca Juga: Hujan Deras Semalam Sebabkan Lima Titik Longsor di Tiga Desa Trenggalek
Berita Terkait
-
Petani dan Nelayan Kontributor Pembangunan, Ombudsman: Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan Sangat Penting
-
NasDem Dukung Kebijakan Prabowo Menghapus Kredit Macet Pelaku UMKM, Petani, dan Nelayan
-
Minibus Masuk Jurang di Trenggalek, 3 Orang Luka-Luka
-
Jerit Nelayan di Proyek Kota Elite: Terhimpit Pembangunan, Terlilit Utang
-
Inspirasi Polisi Trenggalek, Intip Pola Makan Sehat Menurunkan Berat Badan!
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Khofifah Siapkan Tim Khusus untuk Kawal Suara di TPS
-
Jelang Coblosan, Tri Rismaharini Dapat Pesan dari Ponpes Sunan Derajat
-
Heboh! Viral Detik-detik Penculikan Anak di Blitar: Korban Dibujuk Beli Jajan
-
KPU Jatim: EVP Ruang untuk Bertukar Pengalaman Mengenai Pemilu
-
Tidak Netral, Kades di Situbondo Divonis 3 Bulan Penjara dengan Percobaan