SuaraJatim.id - Kabar perceraian Bill Gates dengan istrinya Melinda Gates mencuat sejak beberapa waktu lalu. Kabar ini terkonfirmasi setelah pendiri Microsoft tersebut menulis cuitan di akun Twitternya pada Selasa 4 Mei 2021.
Bak bola liar, kabar ini segera menggelinding menjadi kasak-kusuk yang tak terbendung di kalangan warganet. Perceraian dua pesohor dunia ini seperti tidak mungkin sebab rumah tangga keduanya jauh dari kabar miring.
Apalagi Bill Gates dan Melinda Gates sudah dikaruniai tiga anak dan kerap tampil mesra dalam acara apapun. Namun cuitan Bill Gates seolah mengkonfirmasi masalah tersebut.
Sampai akhirnya kedua pasutri pendiri salah satu yayasan amal terbesar di dunia milik swasta itu secara resmi bercerai, Senin 2 Juli 2021, seperti dinyatakan berdasar dokumen pengadilan.
Baca Juga: Tidak Hanya Bercerai, Melinda Gates Berencana Tinggalkan Yayasan?
Pengesahan perceraian yang disampaikan Senin di Pengadilan Tinggi King County di Seattle itu tidak mengungkapkan perincian perjanjian.
Pengadilan tidak mengeluarkan putusan soal uang, properti, ataupun bantuan keuangan bagi mantan pasangan.
Pengadilan menyatakan pasangan itu harus mematuhi persyaratan kontrak pemisahan yang tidak diajukan di Pengadilan Tinggi King County.
Pasangan itu mengajukan gugatan cerai pada 3 Mei setelah 27 tahun menikah. Kendati bercerai, keduanya berjanji untuk melanjutkan kegiatan amal mereka bersama-sama.
Bill dan Melinda saat itu mengatakan bahwa mereka telah mencapai kesepakatan tentang pembagian aset perkawinan.
Baca Juga: Pertama Kali sejak Bercerai dengan Bill Gates, Melinda Terlihat Tanpa Cincin
Bill & Melinda Gates Foundation, yang berbasis di Seattle telah menjadi salah satu kekuatan paling berpengaruh dalam kesehatan masyarakat global.
Yayasan tersebut telah mengeluarkan lebih dari 50 miliar dolar AS (sekitar Rp720 triliun) selama dua dasawarsa terakhir untuk mendorong pendekatan bisnis dalam memerangi kemiskinan dan penyakit.
Bill dan Melinda Gates juga telah mendukung program pemberantasan malaria dan polio, nutrisi anak, serta vaksin dan karena itu mereka mendapat pujian dari kalangan luas.
Yayasan mereka tahun lalu menyatakan komitmen sekitar 1,75 miliar dolar (sekitar Rp24 triliun) untuk membantu penanganan COVID-19. ANTARA
Berita Terkait
-
Kapan Waktu yang Tepat Beri Anak HP? Ini Saran Bill Gates
-
Sudah Move On dari Bill Gates, Siapa Pacar Baru Melinda Gates?
-
Profil Melinda Gates: Rahasia Sukses di Microsoft hingga Pemberdayaan Perempuan
-
Bill Gates Sumbang Rp775 Miliar untuk Dukung Kamala Harris
-
Menguak 15 Ramalan Bill Gates di Tahun 1999 yang Menjadi Kenyataan!
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Terkuak Pemicu Pembacokan Sampang, Polda Jatim Beberkan Motif Sebenarnya
-
Dok! APBD Jatim 2025 Disahkan, Intip Rinciannya
-
Pengamat: Ketokohan Khofifah-Emil Ternyata Jadi Magnet Pemilih Mataraman
-
Cawagub Lukman Ingin Merevolusi Transportasi dengan Membangun KRL ke Bandara
-
Tak Kuat Diterjang Banjir, Jembatan di Ngawi Ambrol