Sementara itu, sebagai salah satu mitra kerja sama, PT Wings Surya atau Wings Food turut pula membina UMKM sebagai bentuk dukungan gerakan nasional BBI melalui Program Mitra WAKUL (Wings Andalan Kuliner), yang diluncurkan pada pertengahan Mei 2021.
“Kami berharap dapat melahirkan pengusaha-pengusaha kuliner yang terus berkembang dan membawa cita rasa khas daerah lokal mereka,” kata Oucky Hertanto, Public Relations PT Wings Surya.
Mitra lainnya, Jayaboard, sebagai pemimpin pasar papan gipsum di Indonesia, memberikan dukungannya dalam program gerakan nasional BBI 2021 berupa pelatihan kepada masyarakat Jawa Timur. Jayaboard berkolaborasi dengan BRI memberikan pelatihan yang disalurkan melalui siaran Podcast.
“Melalui kegiatan ini, kami juga berharap dapat terus mengemban visi misi Jayaboard dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia melalui pembangunan yang berkualitas,” kata Ahmad Hamdani, President Direktur Jayaboard.
Baca Juga: Ingin Dapat BLT UMKM Rp 1,2 Juta? Penuhi 5 Syarat Ini
BRILIANPRENEUR Pintu Pasar Global
Bagi BRI dan para pelaku UMKM, pandemi bukan halangan untuk segera bangkit. Peran UMKM Indonesia sangat penting sebagai penggerak utama ekonomi nasional. Untuk itu BRI akan selalu hadir untuk memacu kinerja pelaku usaha di sektor UMKM.
Program BRILIANPRENEUR diharapkan menjadi business matching yang menghasilkan transaksi, interaksi dengan pasar internasional. Selain itu bermanfaat pula sebagai sarana transfer knowledge bagi UMKM untuk menembus pasar ekspor.
Dengan BRI UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR, UMKM dibukakan pintu pasar potensial secara virtual dari beberapa negara, seperti Malaysia, Australia, Hongkong, China, Kanada, Amerika Serikat dan lainnya. Event ini juga dimeriahkan dengan berbagai acara virtual lainnya seperti Webinar, Podcast, Coaching Clinic, Fashion Show, Product Showcase, Bazaar, Lelang Designer, Music Performance, Movie Launching, JATIM Food Festival dan Donasi.
Kegiatan ini tidak hanya dapat diikuti melalui website dan e-commerce, tapi dapat diikuti di sosial media dengan berbagai macam aktivitasnya. Dalam acara ini, BRI pun mempermudah akses transaksi di e-commerce menggunakan pembayaran daring seperti BRI Virtual Account (BRIVA), e-Pay BRI, Direct Debit BRI, Kartu Debit dan Kartu Kredit BRI. Nasabah akan mendapatkan diskon dan cashback untuk setiap transaksi yang menggunakan Kartu Debit, Kartu Kredit, e-Pay dan Direct Debit BRI. Selama rangkaian acara tersedia pula berbagai promo menarik jika melakukan pembelian produk UMKM via e-commerce yang telah bekerja sama.
Promo dibagi menjadi program pre-event, program reguler day, program peak day, dan program post-event. Adapun seluruh rangkaian program dan informasi LOKAL KEREN JATIM, Road to BRILianpreneur dapat diakses melalui website resmi https://lokalkerenjatim.id/main.
Baca Juga: Kemenperin PowerAce Digimodz 2021, Lomba Desain Kendaraan Listrik Roda Tiga bagi UMKM
Berita Terkait
-
Dari Nol Hingga Singapura: Inilah Perjuangan UMKM Batik Lamongan yang Didukung BRI
-
Semakin Ramah Pengguna, Super App BRImo Kini Tersedia dalam Dua Bahasa
-
Dukungan BRI Antar Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional
-
Kisah UMKM Shopee Sukses Berkarya Sebelum 30 Angkat Cerita Inspiratif Brand Sandal Lokal Kingman
-
Rumah Tamadun Sukses Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja Ditahan, Gubernur Khofifah: Solusi Konkret
-
Penyelenggara Barati Cup International 2025 Buka Suara Perihal Kisruh Jadwal Pertandingan
-
Batik Tulis Lokal Go Internasional dengan Dukungan BRI
-
Makin Ramah Pengguna, BRImo Hadir dengan Bahasa Indonesia dan Inggris
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!