SuaraJatim.id - Penghuni kos-kosan di Gang Masjid Jalan Hayam Wuruk Desa Sawotratap Gedangan Sidoarjo Jawa Timur dibuat gempar. Sebab bukan hanya satu, tapi tiga motor sekaligus digasak komplotan curanmor.
Belakangan terungkak, ternyata dua dari tiga maling motor tersebut adalah penghuni kos-kosan sendiri yang baru masuk siang hari sebelumnya. Hal ini terungkap dari rekaman CCTV yang dipasang pemilik kos-kosan tersebut.
Seperti dijelaskan Andi Narto pemilik rumah kosan. Ia menceritakan bahwa saat komplotan curanmor itu beraksi, tidak ada yang mengetahui. Warga kos baru sadar kalau motornya sudah raib ketika bangun pagi.
"Ketika bangun, warga kos baru tau kalau motornya hilang," katanya, seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, Minggu (12/09/2021).
Mendapatkan laporan dari warga kos, Andi pun langsung memutar rekaman CCTV yang terpasang di tempat kos tersebut. Dalam rekaman CCTV, sekitar pukul 01.50 WIB, tampak pelaku tiga orang datang dengan mengendarai dua unit motor.
Selanjutnya motor dikeluarkan satu per satu secara estafet oleh pelaku yang ada di dalam. Dari kelima pelaku, Andi hanya mengenali wajah dua orang dalam rekaman CCTV itu. Dua orang itu adalah warga kos yang baru masuk pada siang hari sekitar pukul 13.00 WIB.
Kedua orang itu langsung bayar lunas satu bulan, dan saat ditanya identitas, keduanya mengaku baru kehilangan motor, dompet dan handphone. "Jadi kedua penghuni kos baru itu tak menyerahkan identitas," ujar Andi.
Satu bulan yang lalu keduanya sudah memantau tempat kos ini. Dan sempat mengutarakan akan kos, namun saat itu, kamar penuh. "Tadi siang kembali lagi dan kebetulan ada kamar kosong," ujar Andi.
Motor warga kos yang hilang adalah Honda Vario nopol AG 5888 BR, Honda Scoopy nopol AG 5585 KO dan Honda Vario Nopol L 5515 HO. Dengan adanya kejadian itu, Andi melapor ke pihak kepolisian. "Saya sudah lapor ke Polsek Gedangan," katanya.
Baca Juga: Pasangan Kekasih Jadi Korban Begal di Sidoarjo, Motor dan Handphone Digasak Pelaku
Berita Terkait
-
Pasangan Kekasih Jadi Korban Begal di Sidoarjo, Motor dan Handphone Digasak Pelaku
-
Polisi Tembak Curanmor di Tulangbawang, Seorang Pelaku Masih Buron
-
Bermodalkan Sapu, Emak-emak Gagalkan Pencurian Sepeda Motor, Pelaku Lari Terbirit-birit
-
Marmi, Bos Laundry di Waru Sidoarjo Ditemukan Tewas dengan Pisau Menancap di Ulu Hati
-
Warga Sukoharjo Pringsewu Tak Gentar Diancam Ditembak Tersangka Curanmor
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
ISTTS Jadi yang Pertama di Jawa Timur Gelar Workshop AI Nvidia, Apa yang Dipelajari?
-
Rp1,6 Miliar Ludes Akibat Video Call Sex, Pasutri di Riau Jadi Tersangka
-
World Sight Day 2025, Gubernur Khofifah Dukung Sinergi Lintas Pihak Bagikan 1.000 Kacamata Gratis
-
Sinyal Bahaya BNPT: Teroris ISIS Incar Anak Muda Lewat Game Online, Orang Tua Waspada!
-
Gubernur Jatim: PRJ Surabaya 2025 Jadi Penguat Pertumbuhan Ekonomi Inklusif dan Serap Tenaga Kerja