SuaraJatim.id - Para pegiat hukum tanah air berduka. Salah satu pakar hukum di Indonesia, Profesor Jacob Elfinus Sahetapy meninggal dunia di Surabaya.
Guru Besar Fakultas Hukum Universitas Airlangga (Unair) yang akrab disapa Prof Sahetapy itu wafat pada Selasa (21/9/2021). Kabar duka ini disampaikan akun Instagram resmi Fakultas Hukum (FH) Unair.
"Rest in Peace 6 Juni 1932 - 21 September 2021. Prof.Dr. J.E.Sahetapy, S.H., M.A. (Guru Besar Emiritus Hukum Pidana dan Kriminologi FH UNAIR & Dekan FH UNAIR Periode 1979-1985)" demikian tulis akun FH Unair.
Profesor Sahetapy dikenal luas sebagai pakar hukum kawakan nasional. Dia pernah tercatat sebagai anggota tim perumus RKUHP yang diketuai pakar hukum Universitas Diponegoro Prof Soedarto pada 1964.
Baca Juga: CEK FAKTA: Viral Kabar 'Innalillahi Selamat Jalan Untuk Selamanya Ucok Baba', Benarkah?
Selain pakar hukum, Profesor Sahetapy juga dikenal sebagai seorang politisi. Ia pernah bergabung ke PDI Perjuangan pada 1999-2004.
Dia juga pernah menduduki jabatan penting, seperti Ketua Komisi Hukum Nasional RI (sejak 2000), Ketua Forum Pengkajian HAM dan Demokrasi Indonesia, Surabaya pada 1999.
Ia juga pernah menjabat sebagai anggota BP MPR RI, Anggota Komisi II (Hukum dan Dalam Negeri) DPR RI, Anggota Panitia Ad Hoc I (Amandemen UUD 1945) MPR RI, Anggota Sub Komisi Bidang Hukum DPR RI dan Anggota Badan Legislatif DPR RI.
Di media sosial kabar meninggalnya Profesor Sahetapy juga berseliweran memenuhi lini masa. Di Twiter misalnya, banyak akun warga yang mengabarkan kabar duka tersebut.
Sampai berita ini ditulis, belum diketahui penyebab kematian profesor Sahetapy.
Baca Juga: CEK FAKTA: Beredar Kabar Duka Selamat Jalan Selamanya Arya Saloka, Benarkah?
Berita Terkait
-
Innalillahi, Bupati Kepulauan Seribu Meninggal Dunia
-
Kabar Duka! Aktor Song Jae Rim Tutup Usia di Umur 39 Tahun
-
Kronologi Meninggalnya Kaisar Akira Ayman Anak Drummer Matta Band, Tenggelam di Pantai
-
Kuatkan Diri Usai Anak Terseret Ombak, Drummer Matta Band: Aa Beruntung, Aa Hebat
-
Raffi Ahmad Melayat, Ungkap Kebaikan Ayah Uya Kuya Semasa Hidup
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
60 Hari Keliling Jatim, Ini yang Didapat Risma-Gus Hans
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes To Ciputra Surabaya: Nikmati Punya Rumah Harga Seru Bertabur Bonus!
-
Bertemu Ratusan Milenial, Emil Dardak Beri Pesan Penting: TPS Masih Buka
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung