SuaraJatim.id - Sebuah unggahan foto tiga pemain Persela Lamongan sedang basah-basahan bertelanjang dada menjadi bulan-bulanan warganet, terutama LA Mania--sebutan untuk suporter Persela.
Foto tiga pemain persela ini diunggah ke akun Instagram @perselafc sehari kemarin. Dalam foto itu nampak tiga pemain sedang bertelanjang dada, basah-basahan sambil memegang selang air.
Dalam tiga kali laga di BRI Liga 1 Indonesia, performa permainan tim berjuluk Laskar Joko Tingkir itu memang belum menjanjikan. Peresela hanya mendulang 3 poin dari tiga kali laga.
Pada laga pertama Persela dibekuk PSIS Semarang dengan sekor 0 : 1, kemudian laga kedua menang melawan Persipura dengan sekor 1 : 0, lalu pada laga terakhir dipermalukan Persita Tangerang 0 : 1.
Baca Juga: Jadwal dan Siaran Langsung Pekan Keempat Liga 1 2021/2022
Padahal, dalam laga ketiga itu Persita hanya bermain dengan 10 orang. Dengan kondisi grafik permainan seperti itu LA Mania nampak kurang happy.
Hal ini nampak di kolom komentar akun Instagram @perselafc, terutama saat mengomentari foto tiga pemain Persela yang sedang basah-basahan bertelanjang dada tersebut.
"Ojok gaya"an gak isin ta kalah terus latihan seng long pas ambk pasing kono !!!! (Jangan gaya, enggak malu apa kalah terus, latihan long pas sama pasing sana!) tulis komentar salah satu akun @6_tu***
"Iyo mas senenono gaya tok , jare pemain profesional, paseng ae mobat mabet, banter oleh tp kudu paham bar banter iku nondi seng d tuju.angger nyeprin tok," timpal akun lainnya.
"Ojo kakean pola , maen e sek ita itu (Jangan banyak tingkah, main masih enggak beres)," tulis akun @muha*****
Baca Juga: Pekan Ke-3 Liga 1, Tiga Klub Jatim Keok, Satu Menang, Tinggal Menunggu Arema FC
"Ga usah kakean gaya, main sg temen ae wes cukup (Enggak usah banyak gaya, main yang bener saja sudah cukup)" tulis akun @alam****
"Melihat akun bola di luar sana. Ketika tim terpuruk / mengalami kekalahan, biasanya postingan setelahnya tidak pernah mengandung 'kesenangan', karena menghargai supporter dan orang2 yang mencintai club tersebut. Kadang tidak akan posting sampai hari2 dekat pertandingan selanjutnya. Jadi seakan2 “menyesali kekalahan & berbenah”." tulis akun @gnr*****
Berita Terkait
-
Jor-joran Persela di Bursa Transfer: Habiskan Rp29 M dan Masih Belum Puas
-
Cetak Gol, Mantan Striker Persela Lamongan Bantu BG Pathum Bantai Dortmund
-
Mimpi Buruk Sepak Bola Jawa: Tak Ada Wakil yang Promosi Liga 1 Musim Depan
-
Profil Perusahaan Pemenang Lelang Proyek Stadion Surajaya Lamongan
-
Menang Atas Gresik United, Persela Lamongan Kian Nyaman di Puncak Klasemen
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir
-
Cawagub Risma akan Normalisasi Sungai Kali Porong untuk Sumber Air: Kalau Beli Mahal
-
Terkuak Pemicu Pembacokan Sampang, Polda Jatim Beberkan Motif Sebenarnya