SuaraJatim.id - Rivalitas Hotma Sitompul dan Hotman Paris memasuki babak baru. Dua pengacara kondang ini sedang berseteru di Peradi terkait masalah etika.
Beberapa waktu lalu, Hotma Sitompul mengumbar foto mesra Hotman Paris dengan seorang perempuan di hadapan publik. Dalam foto itu, Hotman Paris terlibat memeluk perempuan berbikini.
Lalu bagaimana respons Bang Hotman--panggilan akrab Hotman Paris? Alih-alih menanggapi serius, Hotman Paris justru tertawa ngakak melihatnya.
"Kemudian soal foto yang kemarin, saya tertawa terbahak-bahak, karena itu bukan foto, itu video lagi dansa-dansa di Beach Club Omnia (Bali) tahun 2018," kata Hotman Paris, seperti dikutip dari matamata.com, jejaring media suaraJatim.com, Selasa (5/10/2021).
"Itu kan foto saya suka dansa gini, suka pegang tangan ceweknya, pada saat ini lah (berdekatan sama wanita) di screen shoot sama dia, terus diprint seolah-olah pelukan," ujarnya.
Hotman merasa tidak ada yang salah dengan aktivitasnya tersebut. "Dan emang kalau itu pelukan. So what? Itu kan di kolam renang di Bali, jadi wajar aja karena tempat umum," ujarnya.
Ia mengaku bingung jika persoalan tersebut dianggap melanggar kode etik advokat. Apalagi, peristiwa dalam foto tersebut terjadi tatkala Ia liburan di Bali.
"Orang itu di Bali lagi liburan. Jadi pengertian kode etik itu harus dilihat dulu, apakah lagi melakukan tugas atau tidak," ujarnya.
Sebelumnya, Hotma Sitompul membeberkan foto-foto mesra Hotman Paris dengan seorang perempuan di sebuah kolam renang. Keputusannya umbar foto mesra itu lantaran Hotma Sitompul kecewa akan keputusan majelis hakim Peradi yang dinilai tak adil.
Baca Juga: Foto dengan Cewek Cantik Diumbar Hotma Sitompul, Hotman Paris: Dia Pusing karena Kalah
Ia kecewa lantaran aduannya terkait masalah ini ditolak oleh mereka. Dalam foto itu, Hotman Paris telanjang dada sambil memeluk si perempuan yang mengenakan bikini.
Suami Desiree Taringan ini menyebut Hotman Paris sudah melanggar kode etik advokat lantaran melakukan hal-hal tidak senonoh.
Berita Terkait
-
Foto dengan Cewek Cantik Diumbar Hotma Sitompul, Hotman Paris: Dia Pusing karena Kalah
-
Hotman Paris Ngakak Foto Mesranya Disebar Hotma Sitompul
-
Fotonya Bareng Cewek Diumbar, Hotman Paris Meledek Hotma Sitompul
-
Keras! Hotma Sitompul Sebut Hotman Paris Tak Beradat dan Tidak Beragama
-
Kian Memanas, Hotma Nasehati Hotman Paris agar Beri Contoh Baik
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
-
Amran Sebut Produsen Beras Oplosan Buat Daya Beli Masyarakat Lemah
-
Mentan Bongkar Borok Produsen Beras Oplosan! Wilmar, Food Station, Japfa Hingga Alfamidi Terseret?
Terkini
-
AgenBRILink Jadi Pilar Inklusi Keuangan, BRI Terus Inovasi Layanan
-
10 Mitos Kulit Kijang yang Sering Dipakai Sebagai Jimat Supranatural
-
Spesifikasi Moisturizer Hanasui, Manfaat Penggunaan, dan Harganya
-
Gubernur Khofifah Apresiasi 105 Siswa "ADEM" Papua di Jatim Berhasil Tembus PTN
-
Fakta 8,5 Jam Pemeriksaan Khofifah oleh KPK: Gubernur Jatim Ungkap Rumitnya Alur Dana Hibah