SuaraJatim.id - Beredar sebuah video menampilkan seorang ibu-ibu yang kabur saat ditagih kurir. Wanita itu kabur lantaran tak mau membayar barang yang sudah dia buka.
Video itu dibagikan oleh akun Instagram @infokediriraya, Rabu (6/10/2021).
Diketahui, dirinya menghindari kurir karena tak mau membayar barang COD yang dibelinya. Wanita tersebut ngotot tak mau membayar, padahal dirinya sudah membuka barang tersebut.
Dalam video terlihat seorang ibu-ibu mengenakan baju biru dan kerudung hitam serta masker kain berwarna oranye tampak kabur saat ditagih untuk membayar paket oleh seorang kurir.
Baca Juga: Pengantin Dapat Paket saat Menikah, Kurir Antarkan Sampai Pelaminan
Dia terlihat terburu-buru untuk pergi ketika disuruh untuk membayar.
Kurir itu pun tak terima lantaran wanita tersebut sudah membuka barang COD tanpa membayar terlebih dahulu.
Kurir itu kemudian protes dan menagih uang untuk membayar barang yang dibuka. Akan tetapi, wanita tersebut terus menolak.
"Bu, buka paket, tapi udah dibuka ndak mau diambil ya. ini mau viral nih, ibu ini mau viral," ujar kurir tersebut
"viral kan lah," jawab ibu itu.
Baca Juga: Viral Video Pemotor Vespa Ngamuk Ajak Kelahi Ojol, Warganet: Coba Ada Ojol Lain Auto Sujud
"udah dibuka ndak mau dibeli, besok-besok jangan pesen paket lagi ya," kata kurir lagi.
Sontak saja, unggahan tersebut pun membuat warganet gemas dan membanjiri kolom komentar.
"Dasaarrr .. aku gemasshhh pingin hih," ujar @mazi***
"Perlu edukasi min ke masyarakat sistem COD seperti apa..supaya gak terus kejadian kyk gt kan..dipikir kyk belanja di pasar diliat2 cocok dibayar, gak cocok gak mau bayar..," jelas @ari***
"Yg kayak gini harus lapor polisi aja. Biar tau rasa.," ucap @rahma***
"Bang kurir nya bisa mengajukan blacklist aja akun ibunya itu.," imbuh @ayn***
"Kakean gaya," ucap @si***
"KEBANGETEN!!!!," kata @eka***
"Polisikan aja udah..," ujar @riva***
"COD dihapus ajalah. Kasian," timpal @zer***
"beli barang barter pake otak ya gitu ," ujar @ari***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Keaslian Jersey-nya Viral Dipertanyakan, Selebgram Ini Beri Balasan Menohok
-
Viral! Pengakuan Hasto Soal Jokowi dan Anies Picu Said Didu Serukan Tolak Calon Jokowi
-
Perputaran Uang Judol Capai Rp 900 T, Susi Pudjiastuti Prihatin
-
Kapan Hari Ibu Dirayakan, 22 Desember atau Bulan Mei?
-
Akun X Wikipedia Bagikan Cerita Firaun Akhenaten yang Pernah Pindahkan Ibu Kota, Warganet: Kok Mirip Sama...
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
60 Hari Keliling Jatim, Ini yang Didapat Risma-Gus Hans
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes To Ciputra Surabaya: Nikmati Punya Rumah Harga Seru Bertabur Bonus!
-
Bertemu Ratusan Milenial, Emil Dardak Beri Pesan Penting: TPS Masih Buka
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung