SuaraJatim.id - Banjir melanda Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Akibat banjir Banyuwangi itu, sejumlah warga dilaporkan mengungsi bersama hewan ternak.
Seperti diwartakan TIMES Indonesia media jejaring Suara.com, banjir merendam sejumlah titik wilayah di Banyuwangi. Satu diantaranya di Dusun Kedunglembu, Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran. Tinggi genangan air mencapai di atas lutut orang dewasa. Warga yang panik mengungsikan hewan ternak dan para lansia.
“Hujan sangat deras tiba-tiba mulai jam 4 tadi. Air sungai langsung meluap dan masuk ke pemukiman warga,” kata Muhammad Ali, salah satu warga setempat, Selasa (2/11/2021).
Dijelaskannya, banjir dipicu akibat hujan deras yang mengguyur kawasan setempat. Namun, Ia belum bisa merinci berapa yang rumah warga yang terdampak.
Baca Juga: Viral Lagi Pria Eksibisionis Banyuwangi Onani di Atas Motor, Polisi Buru Pelaku
“Banyak rumah (tergenang) ini. Saat ini semuanya sedang sibuk eksekusi (evakuasi) barang-barang di rumah. Sementara yang saya bantu masih belasan rumah,” kata Ali.
Selain merendam rumah warga, banjir juga menerjang kandang hewan ternak. Karena takut ternak mereka hanyut terseret air, warga bergegas mengungsikan ternak ke wilayah yang lebih aman. Sedangkan kondisi listrik, masih tersambung tidak ada pemutusan.
“Perabotan, baju, motor semuanya dieksekusi. Termasuk ternak-ternak itu semuanya dipindah ke lapangan. Ya kambing, ya sapi,” jelasnya.
Untuk mengantisipasi kondisi lebih buruk, warga terdampak banjir juga mengungsikan seluruh lansia yang ada. Sedangkan orang dewasa, masih berupaya menyelamatkan barang-barang berharga lainnya.
“Sebagian masih bertahan di rumah. Sebagian sudah mengungsi terutama yang lansia-lansia itu,” katanya.
Baca Juga: Gempar Lagi Video Eksibisionis di Banyuwangi, Perekamnya Cewek: Ih Wedi Aku..
Pantauan TIMES Indonesia, selain di Banyuwangi banjir juga terjadi di beberapa kecamatan lainnya. Beberapa sungai yang sudah langganan banjir tiap tahunnya, karena hujan deras sore ini diketahui juga meluap.
Berita Terkait
-
Banjir Bandang Landa Sukabumi, Kemensos Langsung Salurkan Bantuan Logistik
-
Salmon Kebanting! Ikan Lemuru Banyuwangi Punya Kandungan Setara, tapi Harga Lebih Murah
-
Bakal Lanjutkan Program Anies, "Parkir" Air jadi Jurus RK Cegah Banjir di Jakarta, Apa Maksudnya?
-
Hujan Lebat, Sejumlah Titik di Jakarta Tergenang Banjir
-
Hujan Deras Guyur Jakarta, 43 RT Kebanjiran
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan
-
Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini
-
Pertumbuhan Ekonomi Jatim TW III-2024 Tertinggi di Pulau Jawa, Tumbuh 1,72 Persen q-to-q