SuaraJatim.id - Kali ini akan dibahas bacaan doa tahiyat akhir sebelum salam lengkap latin dan artinya. Meski hukumnya tidak wajib dan bisa dikatakan sunnah saja, mungkin Anda bisa mengamalkannya dengan membaca doa sebelum salam dalam sholat.
Dalam gerakan salat fardu dengan jumlah rakaat lebih dari dua terdapat dua kali tasyahud. Tasyahud ini termasuk di dalamnya duduk tasyahud (duduk tahiyat awal dan tahiyat akhir) serta bacaan doanya.
Berikut bacaan dan doa tahiyat akhir:
“At’tahiyyaatul mubaarakaatush shalawaatuth thoyyibaatulillaah. As-salaamu’alaika ayyuhannabiyyu wa rahmatullaahi wabarakaatuh, assalaamu’alaina wa’alaa ibaadillaahishaalihiin. Asyhaduallaa ilaaha illallaah, wa asyhadu anna muhammadar rasuulullaah. Allaahumma shalli’alaa sayyidinaa muhammad. Wa’alaa aali sayyidinaa muhammad. Kamaa shallaita alaa sayyidina ibroohiim wa alaa aali sayyidina ibroohiim. Wabaarik’alaa sayyidina muhammad wa alaa aali sayyidina muhammad. Kamaa baarakta alaa sayyidina ibroohiim wa alaa aali sayyidinaa ibraahiim fil’aalamiina innaka hamiidum majiid.”
Artinya, “Segala kehormatan, dan keberkahan, kebahagiaan dan kebaikan itu punya allah. keselamatan atas engkau wahai nabi muhammad, demikian pula rahmat engkau dan berkahnya. keselamatan dicurahkan pula untuk kami dan atas seluruh hamba allah yang shaleh – shaleh. aku bersaksi bahwa tidak ada tuhan melainkan allah. dan aku bersaksi bahwa nabi muhammad adalah utusan allah. ya allah! limpahilah rahmatmu kepada nabi muhammad. ya allah! limpahilah rahmat atas keluarga nabi muhammad. sebagai mana telah engkau beri rahmat kepada nabi ibrohim dan keluarganya. dan limpahilah berkah atas nabi muhammad beserta para keluarganya. sebagaimana engkau telah memberi berkah kepada nabi ibroohiim dan keluarganya. bahwasanya engkau tuhan yang sangat terpuji lagi sangat mulia diseluruh alam.”
Doa Tahiyat Akhir Sebelum Salam
“Allaahumma inni a’uudzubika min ‘adzaabil qabri wa min ‘adzaabinnaari jahannama wa min fitnatil mahyaa wal mamaati wa min fitnatil masiihid dajjaal.”
Artinya. “Ya Allah, Sesungguhnya aku berlindung kepadaMu dari siksaan kubur, siksa neraka Jahanam, fitnah kehidupan dan setelah mati, serta dari kejahatan fitnah Almasih Dajjal.”
Baca Juga: Bacaan Latin Doa Tahiyat Akhir Lengkap dengan Artinya
“Allaahumma innii zholamtu nafsii zhulman katsiiron, wa laa yaghfirudz-dzunuuba illaa anta, faghfir lii maghfirotan min ‘indika, warhamnii, innaka antal ghofuurur-rohiim.”
Artinya, “Ya Allah, sungguh aku telah menzalimi diriku dengan kezaliman yang banyak, dan tidak ada yang dapat mengampuni dosa-dosa kecuali Engkau. Maka ampunilah aku dengan suatu pengampunan dari sisi-Mu, dan rahmatilah aku. Sesungguhnya Engkau Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.”
“Allaahumma a’innii ‘alaa dzikrika, wa syukrika, wa husni ‘ibaadatik.”
Artinya, “Ya Allah, tolonglah aku untuk berzikir kepada-Mu, bersyukur kepada-Mu, serta beribadah dengan baik kepada-Mu.”
“Yaa muqollibal quluubits tsabbit qolbi ‘ala diinika.”
Artinya, “Wahai Zat yang membolak-balikkan hati teguhkanlah hatiku di atas agama-Mu.”
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Pimpin Apel Bulan K3 Nasional, Gubernur Khofifah: Wujudkan Keselamatan Kerja Profesional
-
3 Tahun Jalan Longsor Wagir Lor Ponorogo Terabaikan, Warga Bangun Sendiri Jembatan Darurat
-
Presiden Resmikan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang, Gubernur Khofifah Dukung Generasi Unggul NKRI
-
Rekonstruksi Pembunuhan Mahasiswa UMM, Polisi Bongkar Detail Pembuangan Jasad di Pasuruan
-
Pelaku Curas di Pamekasan Ditembak Polisi, Korban Tewas Usai Kecelakaan