SuaraJatim.id - Komitmen menumbuhkan jiwa kewirausahaan dan memajukan UMKM di kalangan mahasiswa dan UMKM binaan universitas terus dilakukan oleh BRI, salah satunya dengan menggelar BRIncubator Goes to Campus 2021. Tahun ini, rangkaian BRIncubator Goes to Campus memberi pelatihan dan inkubasi UMKM diselenggarakan BRI pada 14-28 Oktober 2021, di tiga kampus papan atas Tanah Air.
Pada 14 Oktober lalu, BRIncubator Goes to Campus telah digelar di Universitas Gadjah Mada, lalu dilanjutkan di Universitas Padjajaran pada 21 Oktober dan di Universitas Brawijaya pada 28 Oktober 2021.
Direktur Bisnis Mikro BRI, Supari mengatakan, melalui pelatihan ini diharapkan akan semakin banyak potensi pelaku UMKM muda yang muncul dan siap berbisnis sekaligus berinovasi dalam bidang usahanya. Harapannya tersebut tak lepas dari tujuan pelaksanaan kegiatan ini yaitu untuk mengembangkan wawasan berwirausaha bagi civitas akademika kampus dan UMKM Binaan.
Tujuan lainnya, mencetak wirausaha milenial dan mendorong UMKM naik kelas dan sarana kolaborasi UMKM binaan dalam memasarkan produk-produknya.
Baca Juga: Ekosistem Cashless Payment Jadi Terobosan dan Inovasi Bank BRI
“Pelatihan ini dilakukan secara daring dengan menghadirkan pembicara-pembicara yang ahli dalam bidang wirausaha dan bisnis untuk ikut berpartisipasi dalam memajukan UMKM di Indonesia dan Mewujudkan Program UMKM Naik Kelas,” katanya menegaskan.
Adapun tema BRIncubator Goes to Campus kali ini adalah Menumbuhkan Mindset Entrepreneur “Adaptif dan Inovatif”. Acara serupa juga telah dilaksanakan sebelumnya melalui kolaborasi dengan Universitas Gadjah Mada pada 14 Oktober 2021 dan Universitas Padjajaran pada 21 Oktober 2021.
Selain diperuntukan untuk mahasiswa, ajang ini pun dapat pula diikuti oleh para pelaku UMKM maupun masyarakat luas. Acara BRIncubator adalah perwujudan komitmen BRI untuk melakukan pemberdayaan secara reguler setiap bulan bagi pelaku UMKM.
Acara ini pun menjadi sarana pengenalan aplikasi skoring UMKM Naik Kelas dan platform Link UMKM. Link UMKM adalah platform online yang dapat diakses melalui website dan aplikasi pada smartphone. Platform ini dibuat dengan tujuan agar dapat membawa UMKM Indonesia naik kelas melalui rangkaian program pemberdayaan terpadu.
Melalui Link UMKM, pelaku usaha segmen ini di seluruh Indonesia bisa mendapatkan update informasi melalui UMKM Media; memanfaatkan menu pelatihan, konsultasi dan literasi keuangan untuk pengembangan usaha melalui menu UMKM Pedia. Selain itu, pelaku UMKM juga dapat bergabung di komunitas untuk memperluas jaringan kerja dan menampilkan produknya di Etalase digital sebagai ajang promosi.
Baca Juga: Kinerja Bank BRI Diapresiasi dengan Dua Penghargaan di SOE Awards 2021
Berita Terkait
-
Hadir di PIK 2, KPR BRI Property Expo Tawarkan Beragam Promo Spesial
-
Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend? Tanya Sabrina Aja
-
Top Up Voucher Game Pakai BRImo Jadi Lebih Cuan, Ada Cashback Real-Time!
-
Musim Pancaroba Tiba! Cari Rekomendasi Merchant Layanan Kesehatan via Sabrina BRI
-
Mau Transaksi Bisnismu Jadi Lebih Efisien, Praktis, dan Akurat? BRImerchant Hadir sebagai Solusi!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir
-
Cawagub Risma akan Normalisasi Sungai Kali Porong untuk Sumber Air: Kalau Beli Mahal
-
Terkuak Pemicu Pembacokan Sampang, Polda Jatim Beberkan Motif Sebenarnya